Home Otomotif Ada Ioniq 5 N di Luar Negeri, Hyundai Mau Bawa ke Indonesia?

    Ada Ioniq 5 N di Luar Negeri, Hyundai Mau Bawa ke Indonesia?

    Hyundai Ioniq 5 N MotorTrend
    Hyundai Ioniq 5 N MotorTrend

    RiderTua.com – Beberapa waktu lalu, Ioniq 5 mendapatkan trim N dari Hyundai. Layaknya varian N lainnya, model ini tampil dengan membawa desain lebih sporty serta performa lebih bertenaga dari model standarnya. Tentu saja Ioniq 5 N akan cukup menarik untuk dibawa ke Indonesia. Apalagi Hyundai belum menjual satupun model N miliknya disini.

    Baca juga: Stargazer X Bakal Dirilis Hyundai di GIIAS 2023?
    Daftar Isi

    Hyundai Ioniq 5 Mendapat Varian N

    Meski memakai basis yang sama, Ioniq 5 N memiliki desain yang cukup berbeda, terlihat dari garis-garis tegas pada bodinya. Hyundai memberikan sejumlah aksesori khusus dari divisi N miliknya, dan ini bisa terlihat jelas pada interiornya. Ditambahkan pula spoiler dan diffuser untuk bagian belakang mobil.

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu.

    Dengan tenaga dan torsi yang dihasilkan bisa mencapai 641 hp dan 740 Nm, tidak heran mengapa Ioniq 5 N menjadi versi paling buasnya. Ini juga menjadikan Ioniq 5 sebagai mobil listrik pertama yang mendapat sentuhan trim N secara keseluruhan. Memang ada trim N Line, tapi hanya sebatas penambahan aksesori khusus.

    Ada Ioniq 5 N di Luar Negeri, Hyundai Mau Bawa ke Indonesia?
    (alVolante)

    Punya Potensi

    Modelnya sendiri baru diperkenalkan di kampung halamannya, dan mungkin akan dijual dalam waktu dekat. Namun Hyundai mulai tertarik dengan Ioniq 5 N, dan mulai berpikir apa modelnya bisa dijual di Indonesia. Sejauh ini belum ada varian N maupun N Line yang dijual disini, dan tentu itu bisa dijadikan kesempatan untuk dirakit lokal.

    Tapi Hyundai masih menunggu keputusan lebih lanjut dari pihak prinsipal mengenai potensi Ioniq 5 N di Tanah Air. Mereka melihat ini sebagai momen yang tepat untuk memperluas lini mobil listriknya, sekaligus memperkenalkan divisi sport N kepada masyarakat. Jelas karena hanya tersisa Ioniq 5 yang menjadi mobil listriknya disini.

    Di tempat terpisah, Toyota mulai memperkuat trim Gazoo Racing miliknya di Indonesia. Kalau Hyundai dapat menghadirkan trim N miliknya, tentu ini akan memunculkan persaingan yang menarik di antara kedua varian sporty tersebut.

    © ridertua.com

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu....

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini