Home Otomotif Mobil Listrik Murah Kini Jadi Fokus Hyundai di Indonesia?

    Mobil Listrik Murah Kini Jadi Fokus Hyundai di Indonesia?

    Harga Mobil Listrik Bekas Tergantung Dari Kedua Faktor Ini
    (Motor1)

    RiderTua.com – Mobil listrik yang dimiliki Hyundai terbukti mampu meramaikan kembali pasarnya di Indonesia. Namun mereka merasa harganya belum bisa dikatakan terjangkau, bahkan untuk Ioniq 5. Sehingga Hyundai ingin segera mengembangkan mobil listrik dengan harga terjangkau. Meskipun untuk rencana ke depannya masih belum dapat dirinci lebih jauh.

    Baca juga: Mobil Baru Hyundai Laris Manis di India, Dipesan 10 Ribu Unit!

    Hyundai akan Kembangkan Mobil Listrik Murah

    Memang Ioniq 5 menjadi mobil listrik pertama yang dirakit lokal di Indonesia. Namun harganya yang masih di atas Rp 500 juta tentu belum bisa dikatakan sebagai mobil murah. Apalagi model ini sempat diungguli oleh Wuling Air EV yang dijual lebih murah lagi, dengan harga yang nyaris mencapai Rp 300 jutaan.

    Hyundai sudah menyadari kalau harga Ioniq 5 belum dapat dikatakan terjangkau bagi masyarakat Tanah Air. Sehingga inilah yang menjadi dorongan bagi mereka untuk menghadirkan mobil lebih murah lagi. Tentunya ini dilakukan untuk terus membangun ekosistem pasar mobil listrik disini agar tetap berkembang.

    Hyundai Ioniq 5 Car and Driver 1
    (Car and Driver)

    Mobil Entry Level

    Entah apakah mereka akan tetap menghadirkan model Ioniq lainnya atau mengembangkan model EV terbaru. Yang jelas Hyundai akan terus menggeluti pengembangan mobil listriknya di Indonesia. Tidak hanya produksi dan penjualannya, mereka juga akan membangun rantai pasokan komponennya, tentunya agar memudahkan konsumen yang ingin memperbaiki mobil listriknya.

    Secara keseluruhan, Hyundai memang berencana untuk menghadirkan mobil murah di Indonesia, tidak peduli itu mobil ICE atau listrik. Sejauh ini baru Creta dan Stargazer yang dijual sebagai mobil entry level, tapi itu belum cukup untuk menyasar segmen lainnya. Ada beberapa produk yang dijualnya di luar negeri yang bisa menjadi pilihan bagus, walau jelas tiap model membutuhkan riset pasar lebih lanjut.

    Hyundai akan berusaha untuk menghadirkan model terbarunya ini. Untuk sekarang, mereka mengandalkan model yang sudah ada terlebih dahulu.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini