RiderTua.com – Motor baru yang dirilis di Indonesia semakin beragam jenis dan modelnya. Dari Honda sampai Kawasaki telah menghadirkan sejumlah produk terbarunya di pasar. Motor baru dari Honda, Suzuki, dan merek lainnya meramaikan pasar roda dua di Tanah Air. Modelnya juga beragam, dari skutik sampai motor gede.
Baca juga: Honda Rebel 300 Resmi Dirilis, Lebih Gahar dan Klasik!
Motor Baru Honda Meramaikan Pasar Roda Dua
Honda menjadi produsen yang merilis banyak motor baru di Indonesia, walau kebanyakan berupa motor skuter atau skutik. Seperti PCX 160 dan Vario 125 yang dihadirkan di pasar, kemudian CBR250RR mendapat penyegaran. Honda juga menghadirkan motor listrik Gyro E dan Benly E, tapi keduanya belum bisa dijual.
Suzuki hanya menghadirkan dua model anyar, yaitu Avenis dan V-Strom, namun hanya Avenis yang sudah dijual di pasar. Model ini hadir sebagai motor matik yang didatangkan langsung dari India, tapi harganya lumayan terjangkau. Sedangkan V-Strom masih belum dijual meski sudah memiliki peminatnya disini.

Royal Enfield dan Kawasaki
Selanjutnya ada Kawasaki yang menghadirkan KLX terbaru dengan dua varian, yaitu KLX240S dan KLX230SM. KLX menjadi lini motor trail andalan merek motor ‘Geng Ijo’ ini untuk melawan dominasi Honda CRF series. Walau Kawasaki mengandalkan motor sport Ninja series, tapi tentu KLX tidak bisa diabaikan begitu saja.
Aprilia yang dinaungi oleh Piaggio Indonesia meluncurkan dua motor baru, yaitu SR-GT 200 dan Tuareg 660. SR-GT 200 hadir sebagai motor matik petualang yang menjadi lawan bagi Honda ADV series. Sedangkan Tuareg 660 lebih mengarah ke segmen motor petualang kelas menengah ke atas, segmen yang hampir jarang diisi oleh merek lainnya.
Royal Enfield hanya merilis satu motor saja, yaitu Hunter 350. Model ini sejatinya masih sama dengan Meteor 350 yang dirilis sebelumnya, tapi dengan harga yang sedikit berbeda.