Home MotoGP Jadwal MotoGP Aragon 2022: Marc Marquez Comeback!

    Jadwal MotoGP Aragon 2022: Marc Marquez Comeback!

    RiderTua.com – Dalam 3 pekan kedepan, para penggemar MotoGP akan disuguhkan balapan 3 seri berturut-turut. Pertama di GP Aragon akhir pekan ini, kemudian langsung terbang ke Negeri Sakura untuk melakoni GP Jepang di Motegi (23-25 ​​September) dan disusul GP Thailand di Buriram pada 31 September-2 Oktober). BTW, Aragon telah menjadi bagian integral dari kalender Kejuaraan Dunia sejak 2010 dengan sirkuit sepanjang 5,077 km yang memiliki 10 tikungan kiri dan7 tikungan kanan. Pembalap MotoGP tersukses di MotorLand (Ciudad del Motor) adalah Marc Marquez. Rider Repsol Honda itu menang pada 2013, 2016, 2017, 2018 dan 2019 ditambah kemenangan di kelas Moto2 pada 2011. Siapa yang akan menang Minggu ini?

    Jadwal GP Aragon: Marc Marquez Comeback!

    Bahkan rider asal Spanyol itu mendapat penghargaan ‘tikungan Marc Marquez’ di Aragon, yakni di tikungan 10. Juara dunia 8 kali itu akan memulai balapan akhir pekan pertamanya di balapan kandangnya pada hari Jumat, tepat 110 hari setelah balapan MotoGP terakhirnya di Mugello.

    Ini bukan satu-satunya comeback yang akan dilihat penggemar di MotorLand. Pembalap Suzuki Joan Mir juga comeback, setelah mengalami cedera pergelangan kaki yang diderita di Spielberg. Selain itu, tes rider Yamaha Cal Crutchlow mengambil alih M1 dari Andrea Dovizioso setelah 1 tahun absen dari balapan.

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu.

    Tahun lalu, Francesco ‘Pecco’ Bagnaia berhasil merayakan kemenangan MotoGP pertamanya setelah duel sengit melawan Marquez di Aragon. Pembalap pabrikan Ducati itu menambah rekornya menjadi 10 kemenangan di kelas utama termasuk 4 kemenangan beruntun sejak TT Assen hingga GP Misano.

    Dengan hasil yang mengesankan ini, Pecco mengurangi jaraknya dengan pembalap Yamaha dan pemimpin klasemen Fabio Quartararo menjadi 30 poin (padahal setelah GP Sachsenring masih terpaut 91 poin). Usai GP San Marino, rider Aprilia Aleix Espargaro kalah 3 poin di belakang Bagnaia ke peringkat 3 dalam klasemen. Pembalap reguler tertua di lintasan MotoGP itu optimis bisa tampil lebih baik di balapan selanjutnya dengan RS-GP, meskipun kini dia dibekap cedera jari.

    Persaingan di kelas kecil juga tak kalah menarik. Di Moto2, Augusto Fernandez (Red Bull KTM Ajo) dan Ai Ogura (Honda Team Asia) hanya dipisahkan 4 poin dengan 6 balapan tersisa. Di Moto3, Izan Guevara mengkudeta rekan setimnya di GASGAS Sergio Garcia di puncka klasemen untuk pertama kalinya di Misano. Keduanya selisih 11 poin. Setelah kemenangan kandangnya, Dennis Foggia (Leopard Honda) saat ini tertinggal 35 poin dan masih ingin memperjuangkan gelar.

    Jadwal untuk Gran Premio Animoca Brands de Aragon 2022:

    No. Date Time Class Session
    1 Jumat, 16 September 2022 14:00 – 14:40 WIB Moto3 Free Practice 1
    2 Jumat, 16 September 2022 14:55 – 15:40 WIB MotoGP Free Practice 1
    3 Jumat, 16 September 2022 15:55 – 16:35 WIB Moto2 Free Practice 1
    4 Jumat, 16 September 2022 18:15 – 18:55 WIB Moto3 Free Practice 2
    5 Jumat, 16 September 2022 19:10 – 19:55 WIB MotoGP Free Practice 2
    6 Jumat, 16 September 2022 20:10 – 20:50 WIB Moto2 Free Practice 2
    7 Sabtu, 17 September 2022 14:00 – 14:40 WIB Moto3 Free Practice 3
    8 Sabtu, 17 September 2022 14:55 – 15:40 WIB MotoGP Free Practice 3
    9 Sabtu, 17 September 2022 15:55 – 16:35 WIB Moto2 Free Practice 3
    10 Sabtu, 17 September 2022 17:35 – 17:50 WIB Moto3 Qualifying 1
    11 Sabtu, 17 September 2022 18:00 – 18:15 WIB Moto3 Qualifying 2
    12 Sabtu, 17 September 2022 18:30 – 19:00 WIB MotoGP Free Practice 4
    13 Sabtu, 17 September 2022 19:10 – 19:25 WIB MotoGP Qualifying 1
    14 Sabtu, 17 September 2022 19:35 – 19:50 WIB MotoGP Qualifying 2
    15 Sabtu, 17 September 2022 20:10 – 20:25 WIB Moto2 Qualifying 1
    16 Sabtu, 17 September 2022 20:35 – 20:50 WIB Moto2 Qualifying 2
    17 Minggu, 18 September 2022 14:00 – 14:10 WIB Moto3 Warm Up
    18 Minggu, 18 September 2022 14:20 – 14:30 WIB Moto2 Warm Up
    19 Minggu, 18 September 2022 14:40 – 15:00 WIB MotoGP Warm Up
    20 Minggu, 18 September 2022 16:00 WIB Moto3 Race
    21 Minggu, 18 September 2022 17:20 WIB Moto2 Race
    22 Minggu, 18 September 2022 19:00 WIB MotoGP Race

    © ridertua.com

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu....

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini