Categories: MotoGP

Livio Suppo: “Kenapa Honda Selalu Kuat di Amerika ?”

Tim raksasa Honda MotoGP memang selalu berada di depan dalam persaingan hingga saat ini, walau seri awal menemui banyak kendala dan jatuhnya pembalap mereka di seri  Argentina, namun tidak lantas membuat pembalap andalan mereka Marc Marquez merasakan tekanan di seri Amerika kemarin, dengan mental pembalap yang jempolan mampu menguasai sirkuit Austin dan mempertahankan dominasinya disana, para pemmbalap HRC telah berhasil lolos dari ujian yang penuh masalah dengan podium ganda pertama mereka musim ini dibantu oleh jatuhnya pembalap cepat Yamaha Vinales di lap kedua membuat semakin mulus menempatkan Marc dan Dani di podium tertinggi Amerika dan kini akan kita lihat siapa yang akan menjadi yang tercepat di GP Jerez dan setidaknya akan bisa mengetahui siapa pembalap favorit  musim 2017…

Sirkuit Texas yang kemarin baru digelar memang sangat cocok dengan karakter Honda, bahkan Dani yang biasanya kurang bagus terlihat kuat disana, namun Honda perlu waspada dengan Podiumnya Valentino Rossi dengan Yamaha M1 dimana ini adalah sinyal bahwa  M1 telah membuat langkah besar selama pra musim… melalui laman tuttomotoriweb, Livio Suppo sang manajer tim Honda, memberikan pendapatnya tentang kemenangan Marc Marquez, yang kini berada di urutan ketiga klasemen sementara dibelakang  Maverick dan Valentino.

“Dia (Marc Marquez) telah melakukan segalanya dengan sempurna, hasilnya adalah kemenangan kelima di balapan kelima di Austin … Dani (Pedrosa) berkompetisi dengan ban medium depan, jadi dia berusaha untuk tidak terlalu memaksakan ban dan dia berhasil selamat hingga lap terakhir.. Dia melakukan pekerjaan yang bagus, tapi sayangnya tidak cukup untuk merebut posisi podium dua, namun berada di podium selalu positif. “

 

Honda memang selalu kuat di  Amerika Serikat, Honda punya satu dan lain alasan kenapa dia selalu kuat, dan sudah menjadi tradisi  serta tahun ini pun mereka sudah membuktikannya,

“Untuk beberapa alasan Honda selalu kuat di Amerika Serikat, kami sangat senang bahwa hal ini terus berlanjut, saya tidak bisa menyebutkan poin negatifnya, walau sejujurnya akan menjadi lebih bagus untuk menang dengan posisi  1 dan 2, tapi Marc dan Dani sudah melakukan pekerjaan dengan baik dan kami sangat senang. ” tambah Livio Suppo

Ketika didesak tentang faktor apa yang membuat Honda begitu kuat disana sepertinya Livio Suppo membeberkan pendapatnya,

“Sulit untuk dijawab… mungkin kombinasi beberapa faktor, fitur dari trek serta  gaya mengemudi Marc, banyak tikungan ke kiri dan zona pengereman yang sulit….RC213V sangat bagus dengan sirkuit ini, seperti yang ditunjukkan oleh berhasilnya Dani berada di podium dan tempat ke empat Cal Crutchlow dan ada hubungan ‘sesuatu’ antara Marc dan Amerika Serikat karena Marc sealu menang di setiap balapan MotoGP di negeri ini(AS), termasuk Laguna Seca dan Indianapolis ” tutup Livio Suppo

 

Dani Pedrosa Silverstone

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024

Peluang Citroen Mengekspor Mobil Rakitan Lokal

RiderTua.com - Citroen telah memastikan akan memulai produksi mobilnya di Indonesia pada Juli mendatang. Model yang akan dirakitnya untuk pertama…

26 April 2024

Marc Marquez : Ternyata Aku Masih Cukup Cepat!

RiderTua.com - Bagaimana jika Marc Marquez tetap melanjutkan dengan Honda?.. 'Saya bisa patah semangat ' katanya... Marc Marquez dipindahkan dari…

26 April 2024

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024