Categories: Otomotif

Mitsubishi XRT Concept Jadi Model All New Triton?

RiderTua.com – Mitsubishi sebelumnya sempat memperkenalkan XRT Concept dalam pameran otomotif di Thailand. Model ini disebut sebagai inovasi dalam menghadirkan pikap double cabin yang tangguh di segala medan. Sempat disebutkan kalau Mitsubishi XRT Concept ini bakal menjadi penerusnya Triton. Tapi kuat dugaan kalau model tersebut justru merupakan All New Triton.

Baca juga: Mitsubishi Pajero Sport Tetap Jadi SUV 4×4 Terlaris di Indonesia!

Mitsubishi XRT Concept Bakal Menjadi Triton Terbaru

Triton memang sudah menjadi andalan Mitsubishi di segmen pikap double cabin. Namun sudah cukup lama model ini memakai modelnya yang sekarang, itupun penyegarannya tidak terlalu signifikan. Walau Triton masih cukup diminati dengan wajahnya yang sekarang serta ketangguhan pada mesinnya.

Tapi jelas Mitsubishi harus menyegarkannya agar tetap bersaing dengan model lainnya di kelasnya. Model konsep XRT yang diperkenalkan sebelumnya diduga kuat sebagai Triton generasi terbaru, dengan desain yang lebih mengotak. Meski demikian, model ini juga terlihat lebih modern dari Triton yang sekarang.

(Mitsubishi Motors)

Bakal Rilis di Thailand

Triton mungkin belum bisa disegarkan dalam waktu dekat, tapi minimnya penyegaran belakangan ini tentu sudah menjadi pertanda. Kalau Mitsubishi diam-diam menyiapkan model terbarunya, yang mungkin terwujud dalam model XRT Concept. Jika benar, maka pada akhirnya Triton lebih dulu dirombak sebelum rival terkuatnya, Toyota Hilux.

Selain XRT, Mitsubishi juga menyiapkan model konsep lainnya berupa XFC Concept. Sepertinya mereka ingin memperkenalkan mobilnya dalam bentuk konsep terlebih dahulu, baru bisa memperlihatkan model produksi massalnya. Tentu ini menjadi sesuatu yang biasa, mengingat Xpander juga pernah melakukan hal serupa.

Tapi untuk Triton, sejauh ini belum ada informasi seputar spesifikasi dan fiturnya. Walau mungkin bisa saja dibuat lebih modern dan canggih dari model lamanya.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024

Alasan BMW Belum Umumkan Harga i5 di Indonesia

RiderTua.com - BMW telah meluncurkan i5 di Indonesia sebagai model baru untuk menambah lebih banyak line-up mobil ramah lingkungannya. Mobil…

28 Maret 2024

Mobil Baru Mercedes-Benz yang akan Diluncurkan di Indonesia Tahun Ini

RiderTua.com - Mercedes-Benz telah meluncurkan dua mobil baru di Indonesia, yaitu GLA Facelift dan GLE model terbaru. Meskipun begitu, mereka…

28 Maret 2024

Hyundai Umumkan Recall Mobil Listriknya, Indonesia Termasuk?

RiderTua.com - Sebelumnya Hyundai mengumumkan penarikan ratusan ribu unit mobil listriknya di Korea Selatan setelah ditemukan adanya cacat produksi. Tidak…

28 Maret 2024

Marc Marquez : Saya Suka Mengejar Acosta

RiderTua.com -  Marc Marquez suka saat 'duel' dengan pembalap baru Pedro Acosta.. Meski berstatus rookie, Acosta menjalani debut MotoGP nya…

28 Maret 2024