Categories: MotoGP

Lin Jarvis: Fabio Quartararo Semakin Matang… Main Lato-lato

RiderTua.com – Fabio Quartararo dinobatkan sebagai juara dunia MotoGP 2021. Tapi tahun lalu rider asal Prancis itu hanya menjadi runner-up di kejuaraan dunia. Lin Jarvis (Bos balap Yamaha) menegaskan, “Quartararo punya potensi besar untuk meraih gelar juara dunia lebih banyak lagi. Saat ini dia belum mencapai puncak kemampuannya.” BTW: dalam acara yang digelar oleh Trans7 dan Yamaha, kita sempat melihat pembalap muda itu main lato-lato, meskipun yang jago lato-lato ternyata Morbidelli.. ?

Lin Jarvis: Fabio Quartararo Semakin Matang

Dalam sebuah wawancara, bos balap asal Inggris itu mengatakan, “Saya harap dia akan bersama Yamaha selama bertahun-tahun lagi dan saya yakin dia punya potensi untuk memenangkan beberapa gelar dunia. Quartararo telah melalui proses pematangan yang mengesankan dalam beberapa tahun terakhir.”

Lin Jarvis – Fabio Quartararo

“Saya pikir, gelar dunia 2021 memberinya kepastian secara pribadi bahwa dia telah mencapai tujuannya, keyakinan tertentu, dan tingkat kedewasaan tertentu. Tapi dia membuat langkah terbesar di tahun sebelum kemenangannya di Kejuaraan Dunia. Dia benar-benar membuat kemajuan pada musim dingin dan juga mengubah strateginya,” imbuh Jarvis.

“Kini dia menjadi orang yang lebih tenang dan rasional. Dia kurang rentan terhadap kemarahan dan frustrasi atau yang lainnya. Tentu saja terkadang dia masih melakukannya, seperti yang dilakukan pembalap siapa pun saat dia tidak tampil. Tapi dia belajar untuk mengekspresikannya dan kemudian mengesampingkannya. Menurut saya, dia sudah dewasa sebagai pribadi selama 18 bulan terakhir,” pungkas Lin Jarvis.

Apakah Yamaha akan tetap mengandalkannya hingga beberapa musim kedepan atau bisa lepas ke tim lain?.. Sepertinya Quartararo adalah berlian bagi Yamaha.. meskipun lain kali harus latihan main lato-lato ?

Franco Morbidelli lato-lato

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024

Pramac : Bagnaia Bisa Saja Menghindari Kecelakaan dengan Marc

RiderTua.com - Kemenangan pertama musim ini untuk tim Pramac dan Jorge Martin, kandidat gelar MotoGP 2024 dan mengincar tujuan bersejarah: tim…

29 Maret 2024

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024