Categories: Sepeda Motor

Yamaha Indonesia Suntik Mati Skutik Soul GT!

Yamaha RiderTua.com – Yamaha dikenal dengan sejumlah produk motor matiknya di Indonesia, dari Mio, Gear 125, sampai NMAX. Tapi tentu tidak semua modelnya bisa bertahan lebih lama di pasar. Baru-baru ini Yamaha mengumumkan sudah menyuntik mati Soul GT di Tanah Air. Sehingga kini mereka hanya mengandalkan skutik 125 cc yang dijualnya di pasar.

Baca juga: Yamaha X Force 155 Model 2022, Lebih Sporty!

Yamaha Menyuntik Mati Soul GT

Mungkin kedengarannya cukup mengejutkan, sebab Soul GT tidak pernah terdengar kabarnya belakangan ini. Desainnya yang sporty sempat menjadikannya sebagai salah satu pesaing bagi Honda maupun Suzuki. Walau cukup dikenal di pasarnya, tapi model ini perlahan tenggelam oleh model-model baru.

Terlebih Yamaha sering meluncurkan sejumlah motor matik 125 cc di Tanah Air selama ini. Dari Gear 125 hingga skuter hybrid Fazzio, semuanya mampu menarik perhatian konsumen Indonesia. Tapi tidak dengan Soul GT, dimana peminatnya terus berkurang dari tahun ke tahun, tidak seperti motor Yamaha lainnya.

(Autofun)

Kurang Peminat

Yamaha terpaksa untuk menyuntik mati Soul GT karena permintaannya di pasar terus alami penurunan. Selain itu model ini tidak bisa bertahan lebih lama di pasarnya tanpa adanya penyegaran. Sebab belakangan ini Soul GT tak pernah terdengar kabarnya sudah disegarkan atau tidak.

Memang mau tak mau Yamaha harus melakukan ini agar mereka bisa memberi ruang untuk model skutik lainnya. Tapi mereka masih menawarkan sejumlah pilihan alternatif untuk skutik 125 cc lainnya, entah itu Mio atau Gear. Apalagi mereka tetap menawarkan skutik bergaya sporty lainnya seperti Aerox 155.

Mungkin saat ini Soul GT sudah tidak diproduksi lagi, tapi model lainnya akan mengisi pasarnya. Untuk sekarang Yamaha belum memastikan apakah Soul GT punya penerusnya atau tidak.

This post was last modified on 3 Juli 2022 17:43

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024

Citroen C3 Aircross akan Dikirim ke Konsumen Bulan Depan

RiderTua.com - Citroen kini menghadirkan varian baru lainnya dari C3 di Indonesia, yaitu Aircross. Layaknya C5 Aircross yang sebelumnya dirilis,…

25 April 2024