Categories: Otomotif

Chery Sediakan Pemesanan Mobilnya di Indonesia, Belum Jualan?

RiderTua.com – Chery sudah resmi kembali hadir di Indonesia setelah sempat absen selama beberapa tahun. Mereka juga langsung mengikuti pameran otomotif IIMS 2022 meskipun baru hadir. Namun sebenarnya Chery belum memulai penjualan mobilnya di Tanah Air. Walau begitu, mereka menawarkan pemesanan mobilnya kepada konsumen.

Baca juga: Chery Sudah Mulai Produksi SUV Omoda 5!

Chery Belum Memulai Penjualan Mobilnya

Sejauh ini mereka sudah mengenalkan banyak model di Tanah Air sejak mereka mengumumkan untuk kembali hadir disini. Lini produk utamanya yaitu SUV Tiggo series, yang terdiri dari model Tiggo 4, 7, dan 8, dan semua modelnya berupa varian Pro. Ada juga calon produk EV terbaru Chery seperti Omoda 5 dan EQ 1.

Semua model ini ditampilkan pada pameran otomotif IIMS 2022, dan semua modelnya menarik perhatian pengunjung disana. Chery juga sudah membuka pemesanan mobilnya bagi konsumen yang berminat. Ternyata diketahui kalau Chery belum memulai penjualannya di Tanah Air. Kenapa?

(RemoNews)

Tiggo Series

Itu dilakukan sebagai salah satu strategi baru Chery setelah kembali hadir di Indonesia. Chery mengungkapkan kalau akhir Juni mendatang mereka baru memulai penjualan mobilnya. Nantinya mereka akan memilih salah model yang akan dirilisnya pertama kali, yaitu Tiggo 7 dan 8 Pro.

Chery sengaja memilih dua model tersebut karena keduanya ditargetkan sebagai mobil keluarga. Memang mobil SUV 7-seater belakangan ini cukup banyak dicari oleh konsumen Tanah Air, dan Chery tak ingin melewatkan tren tersebut. Sehingga kedua model Tiggo tersebut yang akan dirilis lebih dulu daripada Tiggo 4 Pro.

Sementara model lainnya seperti Omoda 5 dan EQ 1 akan dirilis belakangan, atau paling tidak jika sudah waktunya untuk dirilis. Chery masih ingin melakukan studi untuk mempelajari pasar mobil listrik di Indonesia.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Rumor Jack Miller Ditukar Pedro Acosta Musim Ini, Ini Jawaban Bos KTM

RiderTua.com - Secara kontrak KTM dapat menukar pembalap antar timnya di tengah musim, tetapi pabrikan asal Austria itu tidak berencana…

19 April 2024

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024

Toyota Alphard Masih Memiliki Banyak Pesanan di Indonesia

RiderTua.com - Toyota memang cukup sukses dalam menjual mobil di Indonesia, terbukti dengan angka penjualannya yang tinggi selama ini. Bahkan…

18 April 2024