Categories: MotoGP

Tahun Ajaib: Rekor Baru Penjualan Ducati 2021

RiderTua.com – Meski belum juara Dunia MotoGP yang berdampak pada penjualan, bisa dikatakan tahun 2021 adalah ‘tahun ajaib’ atau keajaiban bagi pabrikan Ducati, di mana mencapai rekor penjualan 59.447 unit sepeda motor ( belum pernah dicapai dalam 95 tahun sejarah pabrikan Italia itu..! ). Meskipun tahun lalu ‘hanya’ mampu juara pabrikan selama dua tahun, namun tidak menyurutkan jumlah para Ducatisti.. “Untuk tahun kedua berturut-turut kami memenangkan gelar juara dunia konstruktor MotoGP,” kata CEO Ducati, Claudio Domenicali…

Rekor Baru Penjualan Ducati..!

Domenicali menambahkan. ” Kami memulai era listrik (moto E) perusahaan kami dengan prototipe V21L, yang mengantisipasi motor yang akan balapan di kejuaraan MotoE mulai 2023. Krisis kesehatan masih berlangsung, selain menimbulkan banyak penderitaan, juga membuat banyak kegiatan menjadi lebih kompleks, memaksa kami untuk melanjutkan reorganisasi internal. Rantai pasokan telah membuat keterlambatan pengiriman dan saya ingin meminta maaf kepada semua Ducatisti, berterima kasih atas kesabaran mereka”.

Bos pabrikan Italia itu mengatakan tentang prestasi penjualan, “Jumlah yang tidak pernah tercapai dalam 95 tahun sejarah Ducati, tahun ajaib 2021 mencapai rekor penjualan 59.447 sepeda motor..

Kenapa disebut tahun ajaib untuk Ducati karena pada tahun 2021 mencapai rekor penjualan dengan 59.447 sepeda motor dikirimkan ke pelanggan di seluruh dunia, mencatat peningkatan 24% selama 2020 (48.042) dan 12% selama 2019 (53.183). “Angka yang tidak pernah dicapai dalam 95 tahun sejarah perusahaan” kata CEO, Claudio Domenicali.

Claudio Domenicali

Terlepas dari semua kesulitan ini Ducati mampu berinvestasi dalam jalur pertumbuhan yang sangat ambisius yang akan membawa perusahaan untuk lebih berkembang, bahkan dengan masuknya ke segmen baru (off road -DesertX). Dengan DesertX, mulai tahun ini Ducati akan memiliki proposal yang sangat menarik untuk penggemar petualangan, dan proyek ambisius lainnya sedang dalam pengembangan.

Nilai inti dari pabrikan Ducati adalah: Gaya, Kecanggihan, Kinerja, dan Kepercayaan .. yang jelas lebih mutakhir dari sebelumnya. “Pertumbuhan di masa depan akan terjadi sesuai dengan nilai-nilai ini, menawarkan produk pelanggan kami yang penuh semangat yang semakin mewakili perpaduan unik antara keindahan, teknologi, dan kekhasan, seperti yang terbaik dari buatan Italia,” pungkas Domenicali..

Tags: Ducatimotogp
ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024

Alex Rins Berharap Banyak Pada Tes yang Dilakukan Cal Crutchlow di Barcelona

RiderTua.com - Setelah gagal menggelar tes di Portimao karena cuaca buruk dan kemudian COTA menjadi akhir pekan yang menyedihkan bagi…

19 April 2024

Suzuki Telah Mengirim 400 Unit Jimny 5-Door ke Konsumen Indonesia

RiderTua.com - Suzuki masih berusaha untuk memenuhi tingginya permintaan Jimny 5-door di Indonesia. Walau dengan antisipasi sebelumnya, mereka mendapat penumpukan…

19 April 2024

Toyota Fortuner Kini Hadirkan Varian Hybrid!

RiderTua.com - Toyota Fortuner masih menjadi andalannya di segmen SUV ladder frame di Indonesia sampai sekarang. Hanya saja model ini…

19 April 2024