Categories: Sepeda Motor

Yamaha Crosser 150, Lawan Baru Honda CB150X?

RiderTua.com – Honda CB150X menjadi satu-satunya motor sport adventure yang ada di Indonesia. Tapi siapa sangka kalau segmen ini ternyata tumbuh dengan pesat di luar negeri. Terbukti dengan Yamaha yang meluncurkan model terbaru bernama Crosser 150 di Brazil. Motor ini digadang-gadang sebagai lawan baru bagi CB150X.

Baca juga: Yamaha: Pasar Roda Dua Tahun 2022 Bisa Lebih Baik Lagi

Yamaha Hadirkan Motor Petualang Crosser 150

Sebenarnya Yamaha sudah memiliki sejumlah motor petualang dalam lini produknya, hanya saja belum ada yang sejenis dengan CB150X. Model yang mendekati model tersebut adalah WR155R, tapi motor ini menjadi lawan yang setara bagi Honda CRF150L. Sehingga Yamaha memutuskan untuk menghadirkan model Crosser 150.

Kalau diperhatikan, desain Crosser 150 nampak seperti WR155R, hanya saja dibuat lebih berotot dan sporty. Motor ini memiliki desain yang jangkung serta dilengkapi dengan sepatbor panjang pada bagian depan motor. Sekilas Crosser 150 didesain agar bisa melibas jalanan off-road yang menantang.

(Kiratas)

Jangkung Tapi Sporty

Terdapat dua varian yang dihadirkan, yaitu Z dan ABS, dan perbedaannya bisa terlihat dari desain spatbornya. Namun untuk desain secara keseluruhannya masih sama saja, seperti desain headlamp, visor kecil, serta shroud pada tangki. Knalpotnya juga cukup unik, karena didesain lebih menjulang ketimbang motor kebanyakan.

Crosser 150 mengandalkan mesin 150 cc satu silinder bertenaga 12,2 hp dan torsi 12,74 Nm. Yang mengejutkannya yaitu motor ini dapat menenggak ethanol atau bahkan kombinasi bensin dan ethanol. Tentu itu menjadi sesuatu yang tak bisa ditemukan pada motor konvensional seperti ini.

Meski terlihat keren, sayangnya semua lampunya masih memakai halogen, tapi untuk varian tertentu sudah ada rem ABS. Terdapat rak bagasi belakang yang dapat dipasang, sehingga motor bisa diajak touring kemana saja. Untuk saat ini, Crosser 150 hanya tersedia di Brazil.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Yamaha Bolt R-Spec : Motor Bobber Baru yang Harganya Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Motor bobber yang punya ciri khas tersendiri, kini Yamaha meluncurkan Bolt R-Spec yang dapat model baru tahun 2024.…

23 April 2024

Honda Catatkan Hasil Penjualan Mobil yang Bagus Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda mungkin juga mengalami perlambatan penjualan mobil di Indonesia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Tapi setidaknya hasil yang…

23 April 2024

BYD akan Merilis Pikap D-Cab Terbarunya Minggu Ini

RiderTua.com - BYD telah dikenal dengan mobil listriknya di pasar global, dari hatchback, sedan, sampai SUV telah dijualnya. Namun hanya…

23 April 2024

Chery akan Hadirkan MPV Terbaru Melalui Exeed

RiderTua.com - Chery memang dikenal dengan sejumlah model yang dijualnya di pasar. Meski mereka juga memiliki merek mobil lainnya, salah…

23 April 2024

5 Tim MotoGP Ini Bisa Mengalami Perubahan Besar di 2025

RiderTua.com - Dengan hanya 6 pembalap yang dipastikan berada di grid MotoGP 2025 sejauh ini dan 3 tim satelit yang…

23 April 2024

Toyota Avanza Masih Pimpin Segmen LMPV Meski Penjualan Menurun

RiderTua.com - Toyota masih membuktikan sebagai pemimpin penjualan mobil di Indonesia. Tak terkecuali di segmen low MPV, dimana Avanza tetap…

23 April 2024