Categories: Sepeda Motor

New Yamaha R15 V4 Dirilis di Indonesia!

RiderTua.com – Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi menghadirkan R15 V4 terbaru. Motor sport ini tampil dengan model yang lebih sporty, terinspirasi dari model sportbike YZF-R1. Selain itu R15 hadir menawarkan varian baru yang sudah dilengkapi dengan fitur quick shifter. Dengan ini Yamaha bisa semakin mantap dalam bersaing melawan model di segmen yang sama.

Baca juga: 2022 Yamaha YZF-R1 GYTR VR46 Tribute

New R15 Menawarkan Varian Baru

Sebenarnya model ini pertama kali dirilis di India beberapa waktu lalu dengan menawarkan berbagai ubahan. R15 Facelift menawarkan dua varian, yaitu V4 yang desainnya terinspirasi dari model YZF-R1, sedangkan R15M dari model R1M dan M1. Jadi tak heran kenapa keduanya tampil lebih sporty ketimbang model sebelumnya.

Ubahan pada R15 terlihat jelas dari tampilannya, mulai dari fascia, lampu projector, positioning lamp, sampai M-shape intake duct, semuanya baru. Nampaknya Yamaha benar-benar sangat memerhatikan berbagai aspek dari desain R15 yang terinspirasi dari model YZF-R lainnya. R15 disebut sudah mewarisi karakter desain dari model terkenal seperti R1 hingga M1.

(Yamaha Indonesia/Twitter)

Model Sporty

R15 Facelift untuk semua varian sudah dilengkapi dengan speedometer full digital ala R1, sehingga dapat memberikan informasi seperti kecepatan motor lebih jelas. Tak hanya itu, panel cluster ini sudah dilengkapi dengan fitur Y-Connect layaknya dua motor Yamaha sebelumnya, yaitu NMAX dan Aerox. Sehingga ini membuat R15 menjadi motor sport Yamah pertama yang mendapat fitur tersebut.

Walau sudah di-facelift, tapi R15 tetap mengandalkan mesin 155 cc bertenaga 14,2 kW dan torsi 14,7 Nm. Selain Y-Connect, disediakan fitur baru lainnya seperti assist slipper clutch serta variable valve actuation (VVA). Ada juga quick shifter, big bike engine switch off, dual channel ABS, traction control, serta mode berkendara street dan track, walau hanya tersedia pada model R15M.

Untuk harganya, R15 memiliki banderol yang cukup bervariasi. Varian Connected dibanderol sebesar Rp 38,9 juta, R15M Connected ABS Rp 43,5 juta, dan R15M World Grand Prix Rp 44,1 juta.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024