Categories: MotoGP

Razlan Razali: Dovizioso Sangat Analitis

RiderTua.com – Razlan Razali: Dovizioso sangat analitis… Tim WITHU-Yamaha-RNF yang didesain ulang, akan bersaing pada Kejuaraan Dunia MotoGP 2022 dengan pembalap berpengalaman Andrea Dovizioso dan Darryn Binder (pembalap Moto3 yang langsung dipromosikan ke MotoGP). Razlan Razali berbicara tentang target untuk pembalap senior berusia 35 tahun itu dan rookie berusia 23 tahun itu untuk tahun depan. Pemilik tim WITHU Yamaha RNF itu memiliki ekspektasi yang tinggi terhadap keduanya.

Razlan Razali: Dovizioso Sangat Analitis

Tentu saja, mereka berdua mengejar target yang berbeda. Hal ini seperti yang dikatakan Razlan Razali dalam sebuah wawancara dengan Jack Gorst dan Simon Crafar untuk MotoGP.com. “Andrea memiliki banyak hal untuk dibuktikan, saya pikir dia ingin mencoba untuk memenangkan kejuaraan dunia tahun depan. Saya tidak melihat alasan, hal itu tidak bisa terwujud. Mengingat pengalamannya, kami juga berharap dia bertarung untuk Kejuaraan Dunia,” ungkap pria asal Malaysia itu.

“Dalam pengalaman saya, Andrea sangat analitis. Dengan jelas dia mengatakan apa yang dia inginkan dan mengidentifikasi masalah dengan motor. Itulah sebabnya Yamaha sangat mementingkan komentar dan umpan baliknya. Saya pikir Yamaha membutuhkan perspektif itu dari pembalap berpengalaman, dan saya yakin dia akan membantu mengembangkan tim dan membantu Darryn pada saat yang sama,” imbuh Razali mengenai pembalap asal Forlimpopoli-Italia itu.

Mengenai Darryn Binder, Razali menambahkan, “Ada 5 rookie dan targetnya adalah agar dia menjadi rookie terbaik di kelas MotoGP. Saya pikir itulah yang terbaik yang bisa kami harapkan darinya dan yang bisa dia capai. Kami akan melihat apakah itu berhasil, itu pasti akan menjadi musim yang menarik.”

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024