Categories: Moto2MotoGP

Yamaha dan VR46: Dari Kamp Pelatihan ke Tim Kejuaraan Dunia Moto2

RiderTua.com – Yamaha dan VR46: Dari kamp pelatihan ke tim Kejuaraan Dunia Moto2… Di sela-sela GP Valencia lalu, secara resmi dikonfirmasi bahwa Tim Master Camp Yamaha VR46 (yang sebelumnya hanya bertarung di seri CEV Repsol) akan berlaga di Kejuaraan Dunia Moto2 untuk pertama kalinya pada tahun 2022 mendatang. Pemiliknya adalah Yamaha Motor Co. Ltd. sekaligus yang mendanai proyek tersebut. VR46 mengurus manajemen, dan Gelete Nieto bertindak sebagai direktur olahraga. Tim juga dapat mengandalkan dukungan dari Thai Yamaha Motor Co., Ltd., Yamaha Motor Europe NV dan Yamaha Motor Racing Srl.. Yamaha mengumumkan debut resmi tim Kejuaraan Dunia baru untuk tes musim dingin di Valencia pada 3 dan 4 Februari 2022. Motor Kalex digunakan untuk balapan bukan sasis racikan Yamaha sendiri. Ide proyek Yamaha VR46 Master Camp lahir di kantor Valentino di kantor pusat VR46 di Tavullia. Yang muncul dari percakapan antara Valentino dan Lin Jarvis. Tujuan bersama mereka adalah untuk membantu talenta muda Yamaha, seperti yang dilakukan VR46 Riders Academy untuk pembalap Italia.

Yamaha dan VR46: Dari Kamp Pelatihan ke Tim Kejuaraan Dunia Moto2

Awalnya Yamaha VR46 Master Camp adalah proyek talenta muda yang dimulai Yamaha pada tahun 2016, bekerja sama dengan Valentino Rossi dan VR46 Riders Academy-nya. Pembalap berbakat diundang ke Tavullia selama seminggu untuk berlatih bersama dengan jagoan VR46 untuk belajar. Edisi ke-9 dari kamp ini berlangsung pada bulan Agustus tahun ini.

Keminth Kubo ambil bagian di kamp pada tahun 2018, dan setahun kemudian dia dan Tim Master Camp VR46 Yamaha melakukan debut mereka di Kejuaraan Eropa Moto2. Pembalap asal Thailand berusia 22 tahun itu membuat penampilan pertamanya di Kejuaraan Dunia di GP Catalunya pada 2021 dengan wild card dan finis di posisi ke-26. Di tahun mendatang dia akan beralih ke Kejuaraan Dunia Moto2.

Rekan setimnya adalah Manuel Gonzalez (19 tahun), yang dianggap sebagai salah satu talenta terbesar dari paddock superbike. Sebelumnya dia juga berlaga di Red Bull MotoGP Rookies Cup 2016. Pada 2019 pembalap asal Spanyol itu meraih Supersport World Championship 300, pada 2021 dia merayakan kemenangan pertamanya di Supersport World Championship dan sebelum final di Lombok berada di peringkat 3 di belakang Dominique Aegerter dan Steven Odendaal.

“Saya sangat senang dengan proyek baru ini dan kesempatan besar yang muncul dengan sendirinya kepada saya. Ini akan menjadi langkah besar dalam karir saya, di mana saya akan belajar banyak dan bersenang-senang. Saya akan memberikan yang maksimal untuk berkembang di dunia ini,” kata Gonzalez.

Sebuah mimpi akan menjadi kenyataan bagi Kubo. “Saya sangat senang dapat bersaing di Kejuaraan Dunia, dan sejauh ini saya telah mengejar tujuan ini sepanjang karir saya. Tentu ada banyak tantangan yang menunggu, tapi saya akan melakukan yang terbaik,” ujar Kubo.

Alessio ‘Uccio’ Salucci selaku Direktur VR46 Riders Academy, menekankan, “Proyek Yamaha VR46 Master Camp sangat penting bagi VR46. Ide program ini lahir di kantor Valentino di kantor pusat VR46 di Tavullia. Itu muncul dari percakapan antara Valentino dan Lin Jarvis. Tujuan bersama mereka adalah untuk membantu talenta muda Yamaha, seperti yang dilakukan VR46 Riders Academy untuk pembalap Italia.”

“Sejak proyek dimulai pada tahun 2016, program pelatihan Yamaha VR46 Master Camp dan tim CEV telah mencapai tingkat yang lebih tinggi setiap tahun. Tim Kejuaraan Dunia Moto2 yang baru ini merupakan tantangan baru bagi kami, juga bagi dua talenta muda kami Kubo dan Gonzalez.”

“Jelas, upaya Yamaha untuk membantu talenta muda Yamaha berkembang pesat,” kata Keitarou Horikoshi selaku General Manager Motorsports Strategy Division YMC menyebut tidak hanya awal mula VR46 Master Camp pada 2016 dan masuknya kelas Moto3 CEV setahun kemudian, tetapi juga program bLU cRU dari Yamaha Eropa, dimana Gonzalez sudah terlibat didalamnya.

Horikoshi menambahkan, “Sekarang semua inisiatif ini datang bersama dalam program Kejuaraan Dunia Moto2 yang baru. Ini adalah kesempatan besar bagi para pembalap dan proyek yang menarik bagi Yamaha. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Yamaha Motor Europe, Thai Yamaha Motor dan VR46.”

“Kami tahu, mereka sama bersemangatnya dalam memberikan balapan yang menarik kepada para penggemar seperti kami di Yamaha Motor Company dan ingin membantu generasi bintang MotoGP masa depan mengambil langkah berikutnya dalam karir mereka, mengapai impian mereka dengan bermain di panggung Kejuaraan Dunia dan mendapatkan pengalaman.”

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Stefan Bradl : Ketika Marc Marquez Jatuh, Acosta Pasti Tersenyum

RiderTua.com - Stefan Bradl dan Marc Marquez bekerja bersama untuk Honda selama bertahun-tahun. Setelah Baby Alien pindah ke tim satelit…

19 April 2024

Hasil FP1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP1 WSBK Belanda 2024 ..Jumat (19/4/2024), Pembalap ROKiT - Motorrad , Toprak Razgatlioglu menjadi…

19 April 2024

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024

Alex Rins Berharap Banyak Pada Tes yang Dilakukan Cal Crutchlow di Barcelona

RiderTua.com - Setelah gagal menggelar tes di Portimao karena cuaca buruk dan kemudian COTA menjadi akhir pekan yang menyedihkan bagi…

19 April 2024