Categories: Jadwal RaceMotoGP

Jadwal MotoGP Misano-2: Last Race Rossi

RiderTua.com – Konferensi pers Kamis depan di GP Misano akan menghadirkan pembalap untuk kelas MotoGP: Fabio Quartararo, Pecco Bagnaia, Marc Marquez, Enea Bastianini, Luca Marini dan Valentino Rossi. Tentunya akan ada yang disampaikan Valentino Rossi untuk balapan pamungkas (the last race) di Kampung halamannya… Sirkuit Dunia Misano Marco Simoncelli hanya berjarak 14 km dari Tavullia, rumah dari juara dunia 9 kali Valentino Rossi. Dalam balapan kandang terakhirnya sebagai pembalap MotoGP, ‘tifosi’ kuning akan kembali merayakan perpisahan dengan pembalap kebanggaan mereka lagi. Menurut keputusan terbaru dari pemerintah Italia, 35.000 penggemar diizinkan menonton di tribun setiap hari. 10.000 lebih banyak ketimbang di GP Misano pertama pada September lalu. Selain itu, juara dunia di kelas utama kemungkinan akan dinobatkan di sini. Berikut jadwal GP Emilia Romagna:

Jadwal GP Emilia Romagna, Last Race Rossi..

Usai balapan luar Eropa di Austin-Texas, para pembalap motor kembali ke trek balap Eropa yang punya panjang 4,226 km tidak jauh dari pantai Adriatik yang punya 10 tikungan kanan dan 6 kiri. Pada 19 September, pembalap pabrikan Ducati Francesco ‘Pecco’ Bagnaia merayakan kemenangan MotoGP keduanya di depan penonton tuan rumah. Tetapi pada akhir pekan depan, bintang Yamaha Fabio ‘El Diablo’ Quartararo berpeluang dinobatkan sebagai juara dunia lebih awal. Keduanya dipisahkan oleh 52 poin dengan 3 balapan tersisa.

Jika kita melihat lebih jauh, Marc Marquez memiliki rekor terbaik. Sejauh ini rider Repsol Honda ini menorehkan 6 kemenangan (1 kali di kelas 125cc, 2 kali Moto2 dan 3 kali di MotoGP) di Misano, yang terjadi pada 1980-an dan awal 1990-an. GP Texas kembali ke kalender kejuaraan dunia balap motor pada tahun 2007 sebagai sirkuit permanen.

Jadwal GP Emilia Romagna 2021 di Misano (WIB):

Jumat, 22 Oktober 2021
14:00 – 14:40: Moto3, FP1
14:55 – 15:40: MotoGP, FP1
15:55 – 16:35: Moto2, FP1
18:15 – 18:55: Moto3, FP2
19:10 – 19:55: MotoGP, FP2
20:10 – 20:50: Moto2, FP2

Sabtu, 23 Oktober 2021
14:00 – 14:40 : Moto3, FP3
14:55 – 15:40 : MotoGP, FP3
15:55 – 16:35 : Moto2, FP3
17:35 – 17:50: Moto3, kualifikasi 1
18:00 – 18:15 : Moto3, Kualifikasi 2
18:30 – 19:00: MotoGP, FP4
19:10 – 19:25 : MotoGP, kualifikasi 1
19:35 – 19:50 : MotoGP, kualifikasi 2
20:10 – 20:25 : Moto2, kualifikasi 1
20:35 – 20:50 : Moto2, kualifikasi 2

Minggu, 24 Oktober 2021
13:40 – 14:00 : Moto3, pemanasan
14:10 – 14:30 : Moto2, pemanasan
14:40 – 15:00 : MotoGP, pemanasan

Race
16:00 : Moto3, balapan (23 lap)
17:20 : Moto2, balapan (25 lap)
19:00 : MotoGP, balapan (27 lap)

This post was last modified on 17 Oktober 2021 07:19

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024