Categories: Sepeda Motor

Kawasaki Stop Jualan Motor Konvensional Mulai Tahun 2035

RiderTua.com – Walau elektrifikasi di dunia otomotif roda dua tak secepat roda empat, produsen sudah bergerak cepat untuk mengembangkan motor listrik. Seperti Kawasaki, yang tengah menggarap model motor EV Endeavour. Jika semuanya berjalan dengan baik, Kawasaki bakal menghentikan penjualan motor konvensional pada tahun 2035. Itupun jika mereka sudah memiliki banyak model ramah lingkungan.

Baca juga: Kawasaki ZX-4R Terbaru Bakal Hadir Bulan Depan!

Kawasaki Bakal Hentikan Penjualan Motor Konvensional

Beberapa waktu lalu, Kawasaki mengumumkan keseriusannya dalam melakukan elektrifikasi produknya untuk beberapa tahun ke depan. Mereka akan berusaha mewujudkan produk roda dua bebas emisi, tak hanya Endeavour saja. Tentu ini akan menjadi rencana jangka panjang Kawasaki selama beberapa tahun nantinya.

Merek asal Jepang tersebut bakal merilis 15 motor ramah lingkungan mulai tahun 2025 dan seterusnya. Selain motor listrik, Kawasaki juga akan menyediakan motor bertenaga hidrogen fuel-cell. Kedengarannya agak aneh, sebab belum ada sepeda motor yang memakai teknologi tersebut untuk saat ini.

(SnappyGears)

Motor Hidrogen

Tapi mungkin ini takkan menjadi masalah bagi Kawasaki, terlebih mereka punya berbagai strategi untuk mengembangkannya. Apalagi mereka tengah mengembangkan Endeavour sebagai motor listrik pertamanya. Dengan begitu, Endeavour akan menjadi jembatan Kawasaki pada elektrifikasi produknya.

Namun satu hal yang masih mengganjal dalam proses elektrifikasi ini yaitu belum banyak konsumen sepeda motor yang mau beralih ke motor listrik. Kalaupun ada, kebanyakan berupa skutik yang dijual di pasar. Tak seperti mobil, peralihan dari motor konvensional ke ramah lingkungan akan terasa cukup sulit tanpa adanya dukungan dari konsumennya menurutnya.

Walau demikian, Kawasaki akan berusaha semaksimal mungkin agar elektrifikasi produknya bisa merata dengan cepat. Selain itu, mereka berharap calon motor barunya, entah itu Endeavour atau produk lainnya, bisa diterima dengan baik oleh konsumen global.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024

Citroen C3 Aircross akan Dikirim ke Konsumen Bulan Depan

RiderTua.com - Citroen kini menghadirkan varian baru lainnya dari C3 di Indonesia, yaitu Aircross. Layaknya C5 Aircross yang sebelumnya dirilis,…

25 April 2024