Categories: Otomotif

Absennya Persaingan di Pasar Mobil Listrik Indonesia Menurut Hyundai

RiderTua.com – Segmen mobil listrik di Indonesia memang tak seramai segmen lainnya, itupun sebelum Hyundai menghadirkan Ioniq-Kona EV. Produsen mobil ini sudah punya niatan untuk meramaikan segmen tersebut dengan produknya. Seakan Hyundai tak takut akan diserbu oleh merek lainnya seperti Toyota hingga Nissan. Sebenarnya mereka melihat tak ada persaingan di pasar mobil listrik di Tanah Air.

Baca juga: Hyundai Siap Produksi Mobil Listrik di Indonesia Bulan Mei 2022!

Hyundai Tak Takut Diserbu Oleh Merek Lain

Mobil listrik atau EV sebenarnya bukan sesuatu yang mengejutkan lagi bagi konsumen Indonesia, terlebih mobil ramah lingkungan. Pertama kali dipopulerkan oleh Toyota Prius, segmen mobil ‘eco friendly’ saat itu masih berlum berkembang pesat. Apalagi harganya lumayan mahal karena masih didatangkan dalam bentuk CBU.

Sementara model EV sendiri sudah mulai diramaikan dengan Hyundai merilis Kona EV dan Ioniq di Tanah Air. Tak sampai disitu saja, mereka sudah menggandeng LG Energy Solution untuk merakit baterai mobil listrik secara lokal. Dengan begitu, diharapkan harga model EV bisa diturunkan lebih jauh lagi, sehingga harganya lebih murah.

(Motor1)

Terus Berkembang

Hyundai sudah tahu kalau mereka akan berhadapan dengan model sejenis seperti Nissan Leaf sampai Lexus UX 300e di Tanah Air. Tapi Hyundai beranggapan kalau sejumlah merek takkan mementingkan persaingan di segmen mobil listrik. Sebab masing-masing produsen ikut mengembangkan pasar EV di Indonesia, dan tak jarang akan ada kerja sama diantara mereka.

Jelas karena pasar mobil listrik Tanah Air belum sepenuhnya berkembang karena minimnya sarana pendukung. Tapi dengan berbagai dukungan dari sejumlah pihak, entah itu dari produsen mobil atau industri teknologi lainnya, ekosistem mobil listrik bisa tumbuh dengan baik. Dengan banyaknya produsen yang menjual EV, maka masyarakat bisa melihat berbagai keunggulan dari model tersebut.

Setelah Hyundai merilis mobil listriknya, Lexus menghadirkan UX 300e, disusul oleh Renault dengan mengenalkan Zoe dan Twizy. Terakhir Nissan meluncurkan Leaf di Indonesia setelah sekian lama dinanti kehadirannya.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Pramac : Bagnaia Bisa Saja Menghindari Kecelakaan dengan Marc

RiderTua.com - Kemenangan pertama musim ini untuk tim Pramac dan Jorge Martin, kandidat gelar MotoGP 2024 dan mengincar tujuan bersejarah: tim…

29 Maret 2024

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024