Categories: Otomotif

Mitsubishi Mau Jualan Truk Listrik di Indonesia, Tapi…

RiderTua.com – Masih ingat dengan Fuso eCanter? Truk bertenaga listrik dari Mitsubishi divisi truk ini pernah dikenalkan pada GIICOMVEC 2020 lalu. Namun Mitsubishi belum juga menjualnya di Indonesia sejak mengenalkannya lebih dari setahun lalu. Ternyata mereka masih dihadapkan dengan masalah kurangnya infrastruktur pendukung serta harga jualnya yang mahal.

Baca juga: Penjualan Mobil Mitsubishi Naik di Bulan Juni 2021

Mitsubishi Belum Menjual Fuso eCanter di Indonesia

Belakangan ini makin banyak produsen yang mulai mendatangkan kendaraan listrik di Tanah Air. Bermula dari Hyundai yang menjual dua mobil EV, yaitu Kona dan Ioniq di pasar. Disusul oleh Lexus dengan SUV UX 300e serta Nissan yang akan merilis Leaf dalam waktu dekat.

Sementara di segmen kendaraan komersil masih belum tersentuh oleh elektrifikasi. Oleh karena itulah produsen seperti Mitsubishi Fuso mulai mengenalkan Fuso eCanter di Indonesia sebagai permulaan. Sejauh ini baru model tersebut yang dikenalkan di Tanah Air, sedangkan merek lainnya belum bisa membawanya, seperti Mercedes-Benz dengan eActros. Entah karena modelnya masih baru di pasar atau alasan lain.

(Kompas Otomotif)

Harga Terlalu Mahal

Walau sudah dikenalkan, tapi sampai sekarang Mitsubishi belum juga menjualnya di pasar. Kenapa? Ternyata mereka masih terhalang oleh sejumlah permasalahan yang dihadapi, seperti kurangnya infrastruktur pendukung. Infrastruktur seperti stasiun pengisian daya belum banyak tersebar di semua wilayah di Tanah Air karena belum meratanya elektrifikasi kendaraan.

Selain itu, jika tetap dibawa kesini, maka harga jualnya bisa jauh lebih mahal dari truk sejenisnya. Memang sudah ada insentif, hanya saja untuk sekarang masih diberikan untuk mobil penumpang. Tentu Mitsubishi tak boleh gegabah dalam mengambil keputusan agar tak mengecewakan konsumennya.

Mereka berharap bisa kembali menggandeng pemerintah dalam elektrifikasi kendaraan komersil di Tanah Air. Jadi tak hanya kendaraan penumpang yang mendapat perhatian, tetapi juga kendaraan niaga kecil dan besar. Terlebih pasar ini masih berkembang pesat ditengah situasi seperti sekarang.

This post was last modified on 28 Juli 2021 08:27

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

MotoGP Dibeli Liberty Media? Dominasi Rider Italia Dan Spanyol Berakhir?

RiderTua.com - Setelah membeli Formula 1, American of Liberty Media pun berusaha mengamankan MotoGP dengan tawaran sebesar 4 miliar euro…

29 Maret 2024

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024