Categories: Otomotif

Isuzu dan Toyota Thailand Stop Produksi… Untuk Saat Ini

RiderTua.com – Dengan peningkatan penjualan mobil sepanjang semester pertama tahun ini, produsen menjadi semakin bersemangat. Namun ditengah kondisi yang tak menentu sudah tak membuat produksi mobil tak bisa ditingkatkan lagi kapasitasnya. Bahkan kondisi ini memaksa Toyota dan Isuzu untuk menghentikan sementara produksinya di Thailand. Ada berbagai faktor yang menyebabkan produksi kendaraan distop untuk sekarang.

Baca juga: Toyota Tetap Jadi Merek Mobil Terlaris di Indonesia

Toyota-Isuzu Hentikan Sementara Produksinya

Mungkin ini bukan sesuatu yang mengejutkan, mengingat tahun lalu saja produksi mobil sempat terhenti karena kondisi saat itu. Ini juga menjadi salah satu penyebab kenapa penjualan mobil di seluruh dunia mengalami penurunan drastis. Masalah tersebut juga terjadi akibat distribusi suku cadang kendaraan yang agak terhambat.

Kini produsen harus kembali dihadapkan dengan masalah baru, tak hanya karena kondisi pasar. Kali ini soal krisis chip semi-konduktor yang membuat produsen mobil kewalahan, karena komponen tersebut penting untuk produksinya. Terlebih untuk komponen mobil listrik, dimana model jenis ini tengah dicari oleh banyak orang.

(CarsGuide)

Krisis Chip dan Kondisi Pasar

Akibat kedua masalah utama tersebut, Toyota dan Isuzu di Thailand harus menghentikan produksinya untuk sementara. Memang karena ini hanya berlangsung selama seminggu saja, tapi ada kemungkinan bisa diperpanjang hingga lebih dari itu. Walau masalah ini tak dialami secara langsung oleh produsennya, melainkan supplier dari komponen mobil, termasuk chip semi-konduktor.

Toyota akan menghentikan produksi dua pabriknya di Negeri Gajah Putih. Kedua pabrik ini diketahui memproduksi sejumlah mobil, dari Yaris (termasuk varian ATIV), Corolla Altis, Corolla Cross, CH-R, Camry, sampai Hilux-Fortuner. Sedangkan Isuzu disebut masih belum dipastikan, tapi karena mendapat supplier yang sama dengan Toyota, bisa jadi merek ini akan bernasib serupa.

Agaknya penghentian sementara produksi mobil Toyota akan berdampak ke Indonesia. Sebab model seperti Corolla Cross hingga Camry masih didatangkan dari Thailand, termasuk varian hybrid. Tapi sejauh ini belum terpantau gangguan pasokan unit mobil Toyota di Tanah Air.

This post was last modified on 26 Juli 2021 07:53

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Bermesin 2 Silinder Harganya Rp 60 Jutaan, Suzuki Rilis GSX-250R Model Baru

RiderTua.com - Suzuki GSX-250R, motor sport touring yang hanya dijual di 2 negara saja yakni Jepang dan China untuk saat…

24 April 2024

Daihatsu Lanjutkan Produksi Rocky-Raize di Jepang

RiderTua.com - Sebelumnya Daihatsu diketahui melakukan manipulasi tes tabrak terhadap sejumlah mobilnya yang dijual di Jepang. Akibatnya beberapa model seperti…

24 April 2024

Citroen Menjual C3 Aircross Dengan Harga Terjangkau Karena Ini

RiderTua.com - Citroen telah meluncurkan mobil terbaru lainnya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Model SUV ini menjadi model ketiga dalam varian…

24 April 2024

Tesla Turunkan Harga Mobil Listriknya Lagi?

RiderTua.com - Tesla masih memimpin penjualan mobil listrik secara global pada kuartal pertama tahun ini. Seharusnya mereka sudah dapat mempertahankan…

24 April 2024

Honda Mobilio Baru Terjual 194 Unit di Q1 2024

RiderTua.com - Honda telah mencatatkan hasil penjualan yang cukup bagus sepanjang Maret lalu. Dengan lebih dari 10 ribu unit mobil…

24 April 2024

‘Rolling in the City’ dengan New Honda Stylo 160

RiderTua.com - Kemarin Selasa 23/04, MPM Honda Jatim mengadakan acara rolling city bersama skutik premium fashionable mereka yakni New Honda…

24 April 2024