Categories: Sepeda Motor

Dua Skuter EV Piaggio-Vespa Belum Bisa Dirilis di Indonesia?

RiderTua.com – Tentu banyak orang yang masih ingat dengan Vespa Elettrica dan Piaggio One. Kedua skuter bertenaga listrik tersebut baru saja dikenalkan ke publik dan dijual di sejumlah negara. Ada yang berharap Piaggio bisa membawa skuter EV Elettrica dan One ke Indonesia. Namun mereka belum bisa melakukannya karena suatu alasan.

Baca juga:

Piaggio Bisa Bawa Elettrica dan One ke Indonesia?

Sebenarnya skuter listrik sudah ada di Tanah Air sejak lama, namun rata-rata berasal dari merek yang tak terlalu terkenal di pasar. Honda mulai mengenalkan segmen skuter EV lewat model PCX Electric, meski tak dijual ke publik layaknya versi hybrid-nya. Tapi setidaknya Honda bisa membawa model tersebut ke Indonesia.

Sementara itu, produsen lainnya memang memiliki model skuter listrik di luar negeri. Contohnya Piaggio yang sudah mengenalkan One dan Vespa dengan Elettrica yang sukses meraih penghargaan desain sepeda motor terbaik. Bisa dikatakan kalau Piaggio-Vespa memiliki model skuter EV yang cukup diunggulkan di pasar roda dua global.

(Motorcycle Specs)

Masih Melihat Potensi

Piaggio Indonesia sudah tahu kalau ada model One dan Elettrica yang dijual di luar negeri. Namun soal membawanya kesini, mereka masih ragu-ragu untuk melakukannya karena belum yakin kapan duo skuter EV tersebut dihadirkan. Ini berkaitan dengan perkembangan segmen kendaraan listrik yang masih cukup rendah walau elektrifikasi sudah digencarkan.

Piaggio masih melihat perkembangan segmen EV di Tanah Air, sekaligus potensi One dan Elettrica di kelasnya. Walau begitu, mereka berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi konsumen, termasuk produk yang ramah lingkungan. Tentu ini dilakukan agar bisa berkontribusi dalam pengurangan emisi karbon di Indonesia.

Entah kapan One dan Elettrica dihadirkan di Indonesia, yang jelas ini tandanya Piaggio sudah siap untuk bersaing di segmen sepeda motor listrik. Mereka tak mau kalah dari Honda yang sudah menghadirkan PCX Electric. Meskipun mereka dapat menghadirkan produk unggulannya suatu hari nanti.

This post was last modified on 29 Juni 2021 07:17

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

MotoGP Dibeli Liberty Media? Dominasi Rider Italia Dan Spanyol Berakhir?

RiderTua.com - Setelah membeli Formula 1, American of Liberty Media pun berusaha mengamankan MotoGP dengan tawaran sebesar 4 miliar euro…

29 Maret 2024

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024