Categories: MotoGP

Rossi: Selamat Tinggal Yamaha? Pengumuman Resmi Tim Ducati-Aramco VR46

RiderTua.com – Mungkinkah tak ada lagi image Rossi di Yamaha jika VR46 melebur ke Ducati?.. Pengumuman resmi tim Aramco VR46 dengan Ducati dan siapa line-up atau pembalapnya akan diumumkan pada Rabu 23 Juni. Hal ini ditegaskan oleh direktur balap Ducati Paolo Ciabatti. Pada kesempatan itu akan diungkap juga detail menarik lainnya tentang perjanjian dengan tim Valentino Rossi itu.. Valentino Rossi berujar Ducati percaya pada pembalap dari akademi… “Keputusan pasangan pembalap ada di tangan tim Rossi,” kata Paolo Ciabatti. Sementara ketika ditanya apakah Rossi akan menjadi salah satu pembalapnya, dia berujar… “Saya pikir, sangat tidak mungkin saya akan membalap di sana tahun depan,” kata Rossi..

Pengumuman Resmi Tim Ducati-Aramco VR46 Rabu, 23 Juni

Sementara itu, Paolo Ciabatti mengumumkan bahwa kerjasama antara pabrikan dari Borgo Panigale dan Aramco Racing Team VR46 diharapkan akan diumumkan Rabu depan. “Keputusan soal pasangan pembalap di tangan tim Rossi,” ungkap direktur olahraga Ducati itu.

Dalam hal ini Vale menegaskan, “Ya, kurang lebih begitulah situasinya. Kami berbicara dengan Ducati dan memberi tahu mereka bahwa kami ingin membuat keputusan tentang pembalap. Hal yang menyenangkan adalah, baru-baru ini Ducati membuktikan bahwa mereka sangat percaya pada pembalap muda Italia dari Akademi. Ini sangat penting.”

Fakta bahwa pada tahun 2022, Rossi bisa menunggangi Ducati lagi di timnya sendiri. Dimana rumor ini berulang kali mengemuka. Rossi sendiri menjelaskan perihal ini pada hari Sabtu. “Saya pikir, sangat tidak mungkin saya akan membalap di sana tahun depan,” pungkas putra Graziano Rossi itu.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

MotoGP Dibeli Liberty Media? Dominasi Rider Italia Dan Spanyol Berakhir?

RiderTua.com - Setelah membeli Formula 1, American of Liberty Media pun berusaha mengamankan MotoGP dengan tawaran sebesar 4 miliar euro…

29 Maret 2024

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024