Categories: MotoGP

Kevin Schwantz: Saya Yakin Valentino Rossi Masih Bisa Bikin Kejutan

RiderTua.com – Satu legenda mendukung legenda yang lain.. Schwantz tidak mencoret Valentino dari pertarungan barisan depan tahun ini.. Kevin Schwantz: Saya yakin Valentino Rossi masih bisa bikin kejutan. Performa yang terus menurun The Doctor membuat legenda Kevin Schwantz khawatir. Meski demikian, pria berusia 56 tahun itu yakin pembalap asal Italia itu masih bisa bikin kejutan tahun ini.

Kevin Schwantz: Saya Yakin Valentino Rossi Masih Bisa Bikin Kejutan

Dalam sebuah wawancara di acara ‘Tank Slappers Podcast Autosport’, Juara dunia 500 cc 1993 itu mengatakan, “Saya mengkhawatirkan Valentino, saya tidak suka melihatnya berada jauh di belakang. Di Qatar, segala sesuatunya tampak sedikit lebih baik dalam babak kualifikasi. Tetapi kemudian dia mengalami kesulitan di Portugal dan Jerez. Dia tidak bisa mencapai garis depan dalam balapan, seperti yang selalu dia lakukan sebelumnya.”

Schwantz bingung dengan alasan yang disampaikan Rossi terkait penampilannya yang masih mengecewakan musim ini. “Mungkin hanya karena dia tidak merasa nyaman dengan motornya. Mungkin ada sesuatu (part) baru dari Yamaha, yang membuat motor tim pabrikan bekerja lebih baik. Dan mungkin Rossi yang terakhir dalam urutan untuk mendapatkannya (part baru) karena dia tim satelit. Siapa tahu?” katanya menjelaskan.

“Bagaimanapun, saya yakin Rossi masih bisa menawarkan sesuatu,” tambah legenda MotoGP itu.

Selain itu Schwantz juga menekankan bahwa, kesenangan akan hilang jika gagal untuk sementara waktu. “Itu adalah salah satu hal tersulit bagi seorang pembalap. Saya masih ingat balapan pertama di tahun 1995, ketika saya tidak tampil bagus di kualifikasi atau balapan, dan tidak bisa bertarung untuk meraih kemenangan atau naik podium seperti sebelumnya.”

“Sebagai seorang pembalap, itu sangat sulit bagi kita. Balapan itu menyenangkan karena kita semua suka kemenangan, dan ketika kesempatan untuk menang sudah tidak ada lagi, kesenangannya menjadi hilang,” jelas pria asal Texas itu.

“Sejauh ini Vale tetap optimis, saya kira itu dilakukannya untuk bisa bersaing di GP Eropa. Tapi sayang di Portugal dan Jerez dia masih belum bisa tampil maksimal. Dia harus bangkit kembali. Tapi jelas, butuh perjuangan,” pungkas Kevin.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

MotoGP Dibeli Liberty Media? Dominasi Rider Italia Dan Spanyol Berakhir?

RiderTua.com - Setelah membeli Formula 1, American of Liberty Media pun berusaha mengamankan MotoGP dengan tawaran sebesar 4 miliar euro…

29 Maret 2024

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024