Categories: Sepeda Motor

Komunitas Honda CB150R StreetFire Ikuti Kopdar Sambil Ngabuburit

RiderTua.com – Komunitas Honda memanfaatkan momen bulan Ramadhan tahun ini untuk menjalin silaturahmi, baik antar anggota maupun antar komunitas. Seperti yang dilakukan oleh komunitas Honda CB150R, yang tergabung dalam Assosiasi Street Fire Indonesia (ASFI) dan Honda Street Fire Club Indonesia (HSFCI). Komunitas CB150R mengikuti kegiatan Kopdar Laki CB150R pada tanggal 1 Mei 2021. Acara ini diselenggarakan oleh PT. Astra Honda Motor (AHM) dan PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim).

Baca juga: 10 Komunitas Honda Jatim Adakan Kegiatan di MPM Riders Cafe

Komunitas Honda CB150R Mengikuti Kegiatan Kopdar

Kopdar bertema ‘Semangat Brotherhood Pemersatu Bangsa’ ini diikuti oleh 20 peserta yang berasal dari komunitas ASFI dan HSFCI. Meski diadakan dengan meriah, acara tetap menerapkan protokol kesehatan yang berlaku. Ada berbagai aktivitas yang dapat diikuti peserta Kopdar, dari riding bareng, fun games, HCSR sampai buka puasa bareng.

Acara diawali dengan fun games Safety Riding, yaitu tantangan teknik low speed balance dan kuis seputar safety riding. Sebelum permainan dimulai, peserta diberikan edukasi safety riding #Cari_Aman oleh salah satu Instruktur Safety Riding MPM Honda Jatim. Peserta yang dapat menyelesaikan permainan tersebut akan mendapatkan hadiah menarik.

Buka Puasa Bersama

Selama kegiatan Kopdar ini, peserta diwajibkan untuk meng-upload kegiatannya di Instagram. Selain fun games, ada juga kegiatan Honda Community Social Responsibility (HCSR), dengan membagikan masker kepada warga sekitar. Lalu peserta riding menuju rumah makan Bebek H. Slamet Juanda untuk buka puasa bersama. Kopdar ditutup dengan mengikuti live Instagram @/hondacommunity dengan peserta lain dari seluruh indonesia.

Fariz Hadi selaku Community Development MPM Honda Jatim mengatakan bahwa Kopdar Laki CBR150 ini merupakan salah satu wadah bagi komunitas untuk menjalin bersilaturahmi. Khususnya bagi komunitas CB150R di Jawa Timur. Tak sampai disitu, dengan acara ini, komunitas CB150R StreetFire ini bisa lebih peduli dengan lingkungan sekitar lewat HCSR.

Para peserta yang mengikuti acara mengendarai Honda CB150R Streetfire. Motor sport naked yang macho ini memiliki performa tinggi memberikan kebanggaan serta kenyamanan bagi pengendara. Baik digunakan untuk aktivitas harian atau mingguan, CB150R Streetfire masih menjadi motor incaran konsumen Indonesia sampai sekarang.

This post was last modified on 4 Mei 2021 16:47

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Stefan Bradl : Ketika Marc Marquez Jatuh, Acosta Pasti Tersenyum

RiderTua.com - Stefan Bradl dan Marc Marquez bekerja bersama untuk Honda selama bertahun-tahun. Setelah Baby Alien pindah ke tim satelit…

19 April 2024

Hasil FP1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP1 WSBK Belanda 2024 ..Jumat (19/4/2024), Pembalap ROKiT - Motorrad , Toprak Razgatlioglu menjadi…

19 April 2024

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024

Alex Rins Berharap Banyak Pada Tes yang Dilakukan Cal Crutchlow di Barcelona

RiderTua.com - Setelah gagal menggelar tes di Portimao karena cuaca buruk dan kemudian COTA menjadi akhir pekan yang menyedihkan bagi…

19 April 2024