Categories: MotoGP

Lebih Ekstrem Martin dan Fabio: Jika Marquez ‘Elbow down’, Mereka ‘Shoulders Down’!

RiderTua.com – Jika Marc menyentuh aspal dengan sikunya saat menikung, pembalap generasi muda kini lebih ekstrem lagi, menyentuh aspal dengan bahunya.. Rookie Jorge Martin tampil tanpa beban dan penuh percaya diri dalam penampilan pertamanya di kelas utama MotoGP. Pada balapan kedua di Qatar, pembalap berusia 23 tahun itu tampil mengejutkan setelah berhasil meraih pole position dan sukses finis di tempat ke-3. Yang mengesankan dari pembalap tim Pramac Ducati itu adalah posisi miring saat menikung yang menggantung di tikungan… Gaya balap Marquez dengan aksi ‘penyelamatan’ dengan siku mengesankan semua orang. Kemudian gaya membalap ini berhasil menginspirasi para pembalap generasi muda. Menurunkan siku (Elbow Down) dianggap salah satu gaya membalap yang baik. Sementara itu, mereka tidak hanya menyentuh aspal dengan siku, tetapi hampir dengan bahu (Shoulders Down).

Lebih Ekstrem Martin dan Fabio, Jika Marquez ‘Elbow down’, Mereka ‘Shoulders Down’

Dalam sesi tanya jawab di kanal Youtube miliknya, banyak penggemar yang penasaran dengan gaya membalap Jorge Martin ini. “Sulit untuk dijelaskan. Saya sudah melihat foto-fotonya. Sungguh luar biasa, bahu saya hampir menyentuh aspal,” kata Martin sambil terheran-heran sendiri.

“Itu sesuatu yang wajar bagi saya, karena postur saya sedikit lebih kecil dibandingkan yang lain. Jadi saya harus lebih condong (ke tikungan) karena itulah satu-satunya cara untuk menggeser pusat gravitasi sedikit lebih ke dalam.”

“Saya harap mereka menyukai gaya saya. Gaya yang sangat unik, karena sedikit pembalap yang condong ke lekukan seperti itu. Dan hal baiknya adalah bannya tidak terlalu aus,” imbuh Martin sambil nyengir lebar.

Berbicara tentang gayanya ini, Martin menambahkan, “Johann (Zarco) dan saya memiliki gaya membalap yang serupa. Menurut saya dia adalah salah satu yang terbaik di lintasan. Saya senang memiliki rekan setim yang kompetitif karena dia memacu saya untuk berkembang.”

This post was last modified on 13 April 2021 15:04

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Semua Rider Mengincar Tempat Enea Bastianini di Ducati

RiderTua.com - Mengenai performa kuat Enea Bastianini musim ini, usai GP Amerika Michael Laverty mengatakan, "Senang melihat performa Enea. Dia…

23 April 2024

Yamaha Bolt R-Spec : Motor Bobber Baru yang Harganya Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Motor bobber yang punya ciri khas tersendiri, kini Yamaha meluncurkan Bolt R-Spec yang dapat model baru tahun 2024.…

23 April 2024

Honda Catatkan Hasil Penjualan Mobil yang Bagus Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda mungkin juga mengalami perlambatan penjualan mobil di Indonesia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Tapi setidaknya hasil yang…

23 April 2024

BYD akan Merilis Pikap D-Cab Terbarunya Minggu Ini

RiderTua.com - BYD telah dikenal dengan mobil listriknya di pasar global, dari hatchback, sedan, sampai SUV telah dijualnya. Namun hanya…

23 April 2024

Chery akan Hadirkan MPV Terbaru Melalui Exeed

RiderTua.com - Chery memang dikenal dengan sejumlah model yang dijualnya di pasar. Meski mereka juga memiliki merek mobil lainnya, salah…

23 April 2024

5 Tim MotoGP Ini Bisa Mengalami Perubahan Besar di 2025

RiderTua.com - Dengan hanya 6 pembalap yang dipastikan berada di grid MotoGP 2025 sejauh ini dan 3 tim satelit yang…

23 April 2024