Categories: MotoGP

Perwakilan Dorna dan FIM akan Mengunjungi Mandalika – MotoGP Indonesia

RiderTua.com – Mandalika- Indonesia adalah satu-satunya sirkuit cadangan resmi yang tersisa untuk musim 2021, dimana ditargetkan untuk homologasi resmi pada bulan Juni. Menurut info terakhir sudah melakukan penyelesaian antara 55 -60%. Dorna, FIM akan mengunjungi Mandalika Street Circuit setelah MotoGP Qatar… Seperti Portugal, Indonesia akan menjadi cadangan jika beberapa sirkuit ditunda, dan tahun ini yang masih tanda tanya adalah Jepang, Thailand, Australia dan Malaysia. Jika salah satu ada yang batal dan Mandalika sudah siap, MotoGP Indonesia 2021 akan digelar..

Perwakilan Dorna dan FIM akan Mengunjungi Mandalika – MotoGP Indonesia

Sebelum kembali ke putaran Eropa setelah seri pembuka musim MotoGP 2021 di Qatar, perwakilan dari Dorna dan FIM akan mengunjungi Indonesia untuk memeriksa perkembangan Sirkuit Jalan raya Mandalika yang baru.

“Senin ini, Dorna dan FIM akan terbang langsung dari Qatar untuk melakukan pemeriksaan. Mereka telah melihat trek menggunakan Drone, namun mereka ingin melihatnya secara langsung. Jadi sebagai persiapan untuk homologasi pada Juni 2021, kita harus melakukan pemeriksaan pra-trek terlebih dahulu,” kata perwakilan Asosiasi Mandalika Grand Prix Dyan Dilato, dilansir dari crash.net.

Menurut rilis resmi dari Mandalika Grand Prix Association (MGPA), mengenai pengaspalan lapis pertama akan dilanjutkan hingga bulan Maret 2021. Pengaspalan lapis kedua dan lapis terakhir ditargetkan selesai pada bulan Mei 2021.

Setelah resmi mendapat homologasi, dan tunduk pada pembatasan perjalanan, Mandalika akan siap menggelar balapan sebagai cadangan ( jika salah satu seri yang dijadwalkan ditunda).

Ini bukan pertama, skenario seperti itu juga terjadi pada sirkuit cadangan sebelumnya, yaitu GP Portugal di Portimao. Di mana kini bergabung dengan kalender resmi sebagai putaran ke-3. Yang akan digelar tanggal 18 April karena penundaan dari Argentina dan Austin.

Sementara Dorna tetap percaya diri akan bisa menggelar putaran Eropa, dan yang masih tanda tanya adalah Jepang, Thailand, Australia dan Malaysia. KymiRing Finlandia juga belum secara resmi dihomologasi. Ini membuka peluang MotoGP Indonesia jika sudah siap.. Mandalika, yang akan menjadi tuan rumah GP Indonesia diharapakan menjadi daya tarik. Karena MotoGP memang harus ‘punya rumah singgah’ di negara kita, sebagai salah satu konsumen roda dua yang besar di dunia…

This post was last modified on 7 April 2021 19:06

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024