Categories: Otomotif

Ini Biaya Penggantian Fuel Pump Mobil Jika Tak Ada Recall

RiderTua.com – Belakangan ini makin banyak mobil yang ditarik-recall di Indonesia akibat kerusakan pada fuel pump atau pompa bensin. Sebenarnya kampanye recall tersebut sudah tepat agar lebih menghemat waktu dan harga. Karena jika tanpa recall dari produsen, maka pemilik harus memperbaikinya sendiri dan menghabiskan dana tak sedikit. Disebutkan biaya penggantian komponen pompa bensin ini hampir tembus Rp 1 jutaan.

Baca juga: Toyota-Daihatsu Umumkan Recall Mobil di Indonesia!

Tanpa Recall Dari Produsen, Pemilik Harus Memperbaikinya Sendiri?

Hingga kini tercatat ada lebih dari 200 ribu unit mobil yang terdampak recall fuel pump di Tanah Air. Dari merek Honda, Mitsubishi-Nissan, sampai Toyota-Daihatsu hampir semuanya kena. Apalagi modelnya juga beragam, seperti Avanza-Xenia, Livina-Xpander, Mobilio, Camry, Corolla, bahkan model seperti Voxy dan Alphard juga ikut kena imbasnya.

Mungkin ada pemilik yang mengeluh kenapa harus ditarik dan diperbaiki secara besar-besaran oleh produsennya. Sebenarnya itu sudah langkah yang tepat untuk meringankan biaya perbaikan komponen bagi penggunanya. Astra Daihatsu Motor (ADM) menjelaskan kalau recall tersebut sudah menjadi kewajiban bagi tiap produsen otomotif.

(Mitsubishi Motors Indonesia)

Lebih Efisien

Lebih lanjut, ADM menganggap kampanye recall ini juga ‘menghindari’ pemilik mobil untuk membayar biaya yang harus ditempuh ketika komponennya diperbaiki. Karena disebutnya harga perbaikannya bisa nyaris tembus Rp 1 jutaan. Tentu itu akan sangat merepotkan bagi mereka yang tak punya banyak uang untuk memperbaikinya sendiri.

Sementara jika mobil diperbaiki ketika kampanye recall dilakukan, maka pemilik tak perlu membayar alias gratis. Tentu semua biaya perbaikan ditanggung oleh tiap produsen mobil, jadi recall bisa cepat diselesaikan. Tapi itu tergantung dari banyaknya unit yang ditangani serta waktu perbaikan komponennya.

Masalah fuel pump ini sudah diumumkan ke seluruh dunia, dengan lebih dari sejuta unit mobil yang terdampak karenanya. Tapi kebanyakan penarikan ini sering ditemukan di kawasan Asia Tenggara, dan melibatkan model yang cukup laris di pasar.

This post was last modified on 20 Maret 2021 08:08

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024

Alex Rins Berharap Banyak Pada Tes yang Dilakukan Cal Crutchlow di Barcelona

RiderTua.com - Setelah gagal menggelar tes di Portimao karena cuaca buruk dan kemudian COTA menjadi akhir pekan yang menyedihkan bagi…

19 April 2024

Suzuki Telah Mengirim 400 Unit Jimny 5-Door ke Konsumen Indonesia

RiderTua.com - Suzuki masih berusaha untuk memenuhi tingginya permintaan Jimny 5-door di Indonesia. Walau dengan antisipasi sebelumnya, mereka mendapat penumpukan…

19 April 2024

Toyota Fortuner Kini Hadirkan Varian Hybrid!

RiderTua.com - Toyota Fortuner masih menjadi andalannya di segmen SUV ladder frame di Indonesia sampai sekarang. Hanya saja model ini…

19 April 2024

Augusto Fernandez : Sekarang Pedro Acosta Adalah Pembalap Terbaik di Pabrikan KTM

RiderTua.com - Ketika rekan setimnya di GasGas Tech3 Pedro Acosta merayakan podium (finis ke-2) di COTA, Augusto Fernandez hanya mampu…

19 April 2024