Categories: Otomotif

Honda CR-V Laris Manis Setelah Dapat Facelift

RiderTua.com – Dari sekian model medium SUV yang ada di Indonesia, Honda CR-V menjadi mobil yang cukup terkenal. Selama lebih dari 10 tahun, model ini mengalami berbagai perubahan penampilan agar tetap tampil keren. Sejak mendapat facelift, Honda mulai kebanjiran pesanan CR-V dari konsumen. Bahkan itu tercapai tanpa adanya insentif pajak yang disebut akan diberikan untuk model sejenis dengan CR-V.

Baca juga: CR-V Bakal Kebagian Insentif Pajak, Honda Senang

Honda Kebanjiran Pesanan CR-V Dari Konsumen

Sudah cukup lama Honda menjual CR-V di pasar roda empat Tanah Air. Model ini juga sudah mendapat penyegarannya setelah sekian lama, dengan desain fascia yang lebih keren serta fitur terbaru Honda Sensing. Sehingga dengan ini CR-V menjadi mobil kedua di Indonesia yang memakai fitur tersebut setelah Odyssey.

CR-V tercatat sudah mampu terjual sebanyak 6.018 unit secara retail pada bulan Februari lalu. Meski hasil tersebut menurun dari bulan sebelumnya, itu saja sudah cukup untuk memberikan hasil yang bagus. Untuk meningkatkan angka penjualannya, Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan versi facelift dari CR-V.

(Auto Express)

Bisa Meningkat Lagi

Setelah dirilis, HPM mengaku mulai mendapat banyak pesanan CR-V Facelift hingga 1.120 unit. Tentu itu hasil yang sudah cukup bagus untuk model terbilang masih baru dijual di pasar. Tapi dengan hasil tersebut seakan membuat HPM belum puas.

Belakangan ini muncul kabar kalau insentif pajak nol persen akan diberikan kepada mobil bermesin diatas 1.500 cc sampai 2.500 cc. CR-V masuk ke dalam kategori tersebut karena berupa mobil 4×2 rakitan lokal dengan mesin diatas 1.500 cc. Sehingga Honda mulai menaruh harapan bisa mendapatkan insentif untuk SUV unggulannya tersebut, dan dengan itu angka penjualannya bisa meningkat lebih jauh lagi.

Selama ini HPM mengandalkan penjualan dari sejumlah modelnya, terutama Brio. Mobil terlaris tahun 2020 tersebut mencatatkan hasil yang sangat memuaskan, walaupun hasilnya sempat menurun pada Februari lalu. Meski Brio lebih unggul, tapi tetap saja Honda mengandalkan model lainnya seperti CR-V hingga Mobilio.

This post was last modified on 18 Maret 2021 06:59

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Yamaha Bolt R-Spec : Motor Bobber Baru yang Harganya Rp 140 Jutaan

RiderTua.com - Motor bobber yang punya ciri khas tersendiri, kini Yamaha meluncurkan Bolt R-Spec yang dapat model baru tahun 2024.…

23 April 2024

Honda Catatkan Hasil Penjualan Mobil yang Bagus Bulan Lalu

RiderTua.com - Honda mungkin juga mengalami perlambatan penjualan mobil di Indonesia sepanjang kuartal pertama tahun ini. Tapi setidaknya hasil yang…

23 April 2024

BYD akan Merilis Pikap D-Cab Terbarunya Minggu Ini

RiderTua.com - BYD telah dikenal dengan mobil listriknya di pasar global, dari hatchback, sedan, sampai SUV telah dijualnya. Namun hanya…

23 April 2024

Chery akan Hadirkan MPV Terbaru Melalui Exeed

RiderTua.com - Chery memang dikenal dengan sejumlah model yang dijualnya di pasar. Meski mereka juga memiliki merek mobil lainnya, salah…

23 April 2024

5 Tim MotoGP Ini Bisa Mengalami Perubahan Besar di 2025

RiderTua.com - Dengan hanya 6 pembalap yang dipastikan berada di grid MotoGP 2025 sejauh ini dan 3 tim satelit yang…

23 April 2024

Toyota Avanza Masih Pimpin Segmen LMPV Meski Penjualan Menurun

RiderTua.com - Toyota masih membuktikan sebagai pemimpin penjualan mobil di Indonesia. Tak terkecuali di segmen low MPV, dimana Avanza tetap…

23 April 2024