Categories: MotoGP

Pol Espargaro Pembalap Terbaik dari Kuartet Honda!

RiderTua.com – Meskipin Pol Espargaro mengatakan bahwa empat hari tes itu pasti tidak cukup.. Namun debut Pol Espargaro di tim Repsol Honda sangat mengesankan. Pembalap asal Spanyol itu finis ke-10 secara keseluruhan dalam tes Qatar yang berlangsung selama 5 hari. Dia adalah pembalap Honda terbaik dari kuartet Honda. Bagaimana performa Pol setelah mengenal lebih baik RC213V paling tidak setelah setengah musim? menarik untuk ditunggu.. Dia akan menjadi orang pertama setelah Marquez yang mampu menjinakkan RC213V..

Pol Espargaro Pembalap Terbaik dari Kuartet Honda!

Pada tes hari Rabu, Pol Espargaro membukukan lap tercepatnya di 1: 53,899 menit. Torehannya ini membawa pembalap berusia 29 tahun itu ke posisi ke-10 secara keseluruhan setelah tes tiga hari terakhir di Sirkuit Losail Qatar.

Kalah 0,716 detik dari peringkat 1 Jack Miller (Ducati). Ini membuat juara dunia Moto2 2013 itu menjadi yang terbaik dari kuartet Honda. Takaaki Nakagami, Stefan Bradl dan Alex Marquez yang masing-masing finis di posisi 12, 13 dan 18. Sementara Marc Marquez masih absen karena cedera.

Pol Espargaro menanggapi hal ini, dia berkata, “Sebelum tes Qatar, sulit untuk memprediksi di mana saya akan berakhir, Jika seseorang menawariku hasil tes ini, dengan senang hati akan akan menerimanya. Kami hanya mengendarai dengan baik selama empat hari. Semua orang di tim saya sama terkejutnya dengan saya, tapi itu belum cukup.”

Pol adalah satu dari hanya lima pembalap yang turun ke trek pada hari Jumat, tetapi tidak mencatatkan waktu yang baik karena badai pasir. “Kami ingin melakukan simulasi balapan dan melihat bagaimana motor berperilaku dengan ban baru dan bekas,” kata pendatang baru di Honda ini.

“Itu tidak berhasil sebelum ada fast lap. Saya merasa lebih cepat dari sebelumnya. Empat hari tes dengan motor seperti Honda tidak cukup sebelum balapan pertama, itu sudah pasti. Tapi begitulah adanya dan berlaku untuk semua pembalap. Pabrikan lain ingin memperbaiki mesin mereka, para rookie ingin lebih banyak membalap (mengenal motornya). Saya tidak bisa menyelesaikan semua masalah dalam waktu seminggu.”

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Ducati Harus Memberi Pecco Motor Terbaik untuk Meng-KO Jorge Martin

RiderTua.com - Ducati harus memberi Pecco motor terbaik untuk meng-KO Jorge Martin... Kejuaraan dunia MotoGP 2024 dimulai dengan penuh kejutan…

19 April 2024

Rumor Jack Miller Ditukar Pedro Acosta Musim Ini, Ini Jawaban Bos KTM

RiderTua.com - Secara kontrak KTM dapat menukar pembalap antar timnya di tengah musim, tetapi pabrikan asal Austria itu tidak berencana…

19 April 2024

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024