Categories: MotoGP

Johann Zarco Membawa 2 ‘Harta’ Terpentingnya dari Esponsorama ke Pramac

RiderTua.com – Johann Zarco membawa 2 ‘harta’ terpentingnya dari Esponsorama ke Pramac… Mengenai hasil tes, dia berujar ..” Saya kompetitif di setiap sesi. Begitu saya merasa lebih nyaman dengan motornya, saya tidak akan lebih cepat, tetapi lebih konsisten,” kata pendatang baru Pramac Johann Zarco setelah melakoni hari pertama tes MotoGP di Qatar.

Johann Zarco Membawa 2 ‘Harta’ Terpentingnya dari Esponsorama ke Pramac

“Itu tes hari pertama yang bagus,” kata Johann Zarco, yang menempatkan Pramac-Ducati di posisi ke-6 pada Sabtu, 0,423 detik di belakang pembalap tercepat Aleix Espargaro (Aprilia).

“Saya belum banyak berkendara musim dingin ini, dan fokus pada latihan berkualitas tinggi bersama Ducati Panigale. Saya sedikit bernasib buruk karena hujan deras di Jerez. Meski demikian, saya bisa terbiasa dengan kecepatan dengan sangat baik. Saya terkejut betapa cepatnya saya, saat memulai start di Qatar. Saya kompetitif di setiap sesi, itu sangat positif,” imbuhnya.

Pembalap asal Prancis itu adalah pembalap Ducati terbaik kedua, hanya Jack Miller dari tim pabrikan yang hanya 1/10 detik lebih cepat darinya. Di Pramac, Zarco menemukan kondisi yang lebih baik ketimbang tahun lalu di Esponsorama. “Banyak hal kecil pada mesin, gearbox, dan sasis yang pada akhirnya membuatsaya lebih cepat,” kata pria dari kota film Cannes itu.

“Segera setelah saya merasa lebih nyaman dengan motor dan dapat menggunakannya dengan lebih baik, saya tidak akan lebih cepat, tetapi lebih konsisten. Makanya akan menarik untuk balapan. Meskipun ini adalah hari pertama saya, saya hampir bisa berpikir dengan cara yang sama seperti musim lalu. Sekarang saya dapat menggunakan semua yang saya pelajari saat itu.”

Zarco membawa dua ‘harta’ terpentingnya dari tim Esponsorama ke Pramac. Yakni kedua teknisi yang memiliki kontrak Ducati. “Dengan cara ini kami bisa bekerja ke arah yang sama seperti tahun lalu. Saya masih harus mengenal mekaniknya, tapi kami sudah bercanda dan bercerita saat makan siang, kami rukun,” pungkas juara dunia Moto2 dua kali itu.

This post was last modified on 7 Maret 2021 17:52

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024

Citroen C3 Aircross akan Dikirim ke Konsumen Bulan Depan

RiderTua.com - Citroen kini menghadirkan varian baru lainnya dari C3 di Indonesia, yaitu Aircross. Layaknya C5 Aircross yang sebelumnya dirilis,…

25 April 2024

Marco Bezzecchi : Kami Belum Mencetak Satu Poin Pun di Sprint Race

RiderTua.com - Dari 3 sprint pertama musim 2024, duo rider VR46 Marco Bezzecchi dan Fabio di Giannantonio belum mencetak satu…

25 April 2024