Categories: MotoGP

Mika Kallio Cedera Patah Tibia dan Fibula, Dani Pedrosa Terkena Imbasnya

RiderTua.com – Mika Kallio cedera patah tibia dan fibula… Test rider Red Bull KTM Mika Kallio terjatuh saat mengendarai motor di Finlandia. Dia terpaksa harus absen selama 7 sampai 8 minggu. Karena test rider KTM Red Bull Mika Kallio dan Dani Pedrosa maka kini dia terkena imbasnya.. Dani akan bekerja lebih keras, sambut musim 2021 untuk pengujian dalam menyiapkan motor bagi tim..

Mika Kallio Cedera Patah Tibia dan Fibula

Test rider KTM Red Bull Mika Kallio dan Dani Pedrosa, pada 16-17 Februari menguji KTM RC16 baru di Circuito de Jerez. Di sana mereka berdua tidak sendiri, tetapi bersama dengan test rider Honda Stefan Bradl dan test rider Ducati Michele Pirro. Namun saat Kallio berlatih dengan motornya di Finlandia (negara asalnya), dia terjatuh sehingga tulang kering dan fibulanya patah.

“Sekarang saya menunggu operasi, tibia dan fibula harus diperbaiki. Sayangnya, terkadang kesalahan mengendarai yang tidak berbahaya dapat menimbulkan konsekuensi yang menyakitkan. Bukan itu yang ada dalam pikiran saya untuk ‘Ice Road Race’ hari ini,” tulis pembalap berusia 38 tahun itu di akun Facebooknya.

Runner-up 125 cc pada 2005 (di KTM) dan runner-up Moto2 pada 2014 (di Kalex), diharuskan istirahat selama 7 hingga 8 minggu. “Saya ingin meminta maaf kepada semua orang yang terkena imbas dari cedera ini. Itulah sisi gelap balapan. Hobi mengendarai motor pun bisa berbahaya,” lanjut Mika.

Pemilik tim KTM Red Bull Aki Ajo mengatakan, “Saya menemani Mika ke ambulans. Kecelakaan itu terjadi pada kejuaraan Finlandia di Seinajoki, dan terjadi pada putaran pertama ke final 250 cc. Mika membuat kesalahan kecil, sebenarnya dia bisa menghindari untuk jatuh. Tetapi dia tidak memiliki zona run-off yang cukup, jadi dia harus menabrak salju. Kaki kirinya kemudian patah ketika menabrak dinding salju.”

Kallio mengalami cedera lutut serius pada sesi latihan pertama setelah kecelakaan di Tikungan 8 di GP Sachsenring pada 2018, yang membuatnya absen selama hampir setengah tahun. Menurut diagnosis dokter, ligamentum bagian dalam dan ligamentum cruciatum posterior dan anterior di lutut kanan robek.

KTM kemudian membatalkan semua penampilan wildcard untuk test rider Kallio karena risiko cedera. Pada 2019 dia menggantikan Johann Zarco di Red Bull KTM di GP Aragon. Pada tahun 2020 dia menggantikan Iker Lecuona untuk tim Red Bull KTM Tech3 di Portugal, yang harus absen karena sakit.

Mika Kallio (247 GP, 16 kemenangan GP) tentu berharap cepat sembuh. Karena dia mengharapkan wildcard di GP KymiRing di Finlandia pada bulan Juli. “Kami hampir tidak bisa menolak Mika,” kata CEO KTM Stefan Pierer pada 2020 lalu.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024