Categories: MotoGP

Maverick Vinales: ‘Papa Willow’ Pasti akan Membantu Kami

RiderTua.com – Maverick Vinales: Cal ‘Papa Willow’ Crutchlow pasti akan membantu kami… Pembalap pabrikan Yamaha, Maverick Vinales saat ini sedang fokus untuk tes di Qatar yang menurut rencana akan digelar pada 6 Maret mendatang. Jadwalnya ketat, tetapi Vinales memiliki harapan tinggi untuk tes itu. Salah satu alasannya adalah test rider pendatang baru Cal Crutchlow, yang sekarang akan memberikan masukannya untuk tim.

Maverick Vinales: Cal Crutchlow Pasti akan Membantu Kami

Yamaha memulai fase tes pemanasan lebih lambat dari banyak pesaingnya. Misalnya Ducati, yang sudah melakukan tes team buildingnya di Jerez. Begitu juga test rider Honda Stefan Bradl juga ada di sana. Namun melihat hal ini, pembalap Yamaha Maverick Vinales tidak khawatir, “Saya tidak khawatir, bahwa kami hanya akan memulai tes di Qatar. Ini adalah trek yang bagus untuk kami.”

Sejauh ini, dalam balapan terakhir di Sirkuit Internasional Losail, Vinales finis di urutan ke-7. Karena tes di Sepang juga dibatalkan dan kemudian dijadwalkan ulang digelar di Qatar, setidaknya ada cukup peluang untuk menemukan set-up terbaik di sana.

Monster Energy Yamaha

Pembalap asal Spanyol itu menyatakan siap untuk beberapa kejutan disana. “Kami ada di sana selama 5 hari untuk tes, dan akan menjalankan dua balapan di lintasan. Hasilnya bisa sangat gila. Kita tidak bisa memprediksi itu. Kami akan melakukan banyak putaran dan semua tim akan menemukan set-up yang bagus,” ujarnya.

“Setelah balapan di Qatar, kami akan melanjutkan ke Portugal. Saya lebih memikirkan hal itu saat ini. Qatar bisa berjalan baik atau buruk, tapi kami punya masalah di Portugal tahun lalu. Namun kami melihat Morbidelli hebat di sana. Kami tidak bisa membuat kesalahan dengan hanya fokus pada Qatar.”

“Itu akan rumit karena kami hanya melakukan tes di sana. Dengan cara ini, saya tidak dapat menghilangkan semua titik lemah dan menjalankan semua program. Kami juga harus memikirkan balapan setelah itu. Kami harus memperbaiki trek, di mana kami mengalami masalah baru-baru ini. Pada akhirnya, jika kita ingin menjadi yang terdepan, maka kita harus berada di hampir semua trek.”

Jelas bagi Vinales bahwa Yamaha membutuhkan rencana yang baik di awal Maret untuk menyapu bersih semua poin. “Kami harus menjadi pembalap pertama di lintasan dan juga menjadi pembalap terakhir yang meninggalkan lintasan lagi,” kata Vinales yang menuntut komitmen maksimal dari dirinya dan parakru.

Tes rider baru Cal Crutchlow yang mengakhiri karir balapnya bersama LCR Honda, kini dia akan memberi masukannya untuk Yamaha. Dia juga akan memainkan peran penting disana. “Crutchlow bisa membantu kami, karena dia menangani berbagai hal dan masalah secara langsung,” kata pembalap asal Spanyol yang memiliki harapan tinggi untuk tes rider baru itu.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024