Categories: Sepeda Motor

Yamaha Hadirkan Warna Baru Untuk Skutik Fino

RiderTua.comYamaha sudah hadirkan pilihan warna baru untuk skutik modern retro Fino. Motor matik ini pada akhirnya mendapatkan sedikit ubahan setelah sebelumnya Yamaha mengenalkan skutik Gear 125 terbaru. Yamaha hadirkan warna baru untuk Fino varian tertingginya, yaitu Premium. Warna baru ini disebut terinspirasi dari kesan ala kopi ‘jaman now’.

Yamaha Hadirkan Warna Baru Untuk Fino Varian Premium

Beberapa minggu lalu, Yamaha meluncurkan produk skutik terbarunya bernama Gear 125 di Tanah Air. Sesuai namanya, motor ini bermesin 125 cc dan diturunkan di kelas skutik bermesin serupa. Walaupun disebut-sebut sebagai rivalnya Honda Beat, tapi Yamaha menegaskan kalau motor tersebut bukanlah lawan yang tepat bagi Gear.

Kini Yamaha kembali meluncurkan produk baru, tapi kali ini berupa penyegaran produk lamanya, Fino. Motor bergaya retro-modern tersebut mendapat tiga warna baru yang lebih keren serta bergaya kekinian. Terdiri dari Creamy Grey, White Latte, dan Black Espresso, namanya kedengaran seperti nama kopi yang jadi favorit anak muda.

Warna ‘Kopi’

Tiap warna memiliki ciri khasnya tersendiri, dengan Black Espresso yang berpadu apik dengan warna Glossy Sakura Copper. Begitupun dengan warna lain seperti Creamy Grey, kecuali White Latte yang didominasi warna putih. Warna-warna tersebut disebut Yamaha menonjolkan nilai elegan serta tampil makin berkelas.

Selain tambahan warna baru, spesifikasi Fino tak ada yang berubah sama sekali. Tapi dengan fitur dan mesin yang sudah tersedia sepertinya dianggap cukup bagi Fino. Terlebih harganya juga tak ikut berubah, sehingga dengan begitu konsumen tak perlu khawatir soal harganya, karena masih tetap dibanderol Rp 18,8 jutaan.

Penyegaran untuk Fino ini membuktikan kalau Yamaha masih tetap memberi perhatian pada skutik andalannya. Terlebih warna baru Fino membuat skutik ini tampil lebih cakep dan kekinian, walau bukan penyegaran model seperti rivalnya, Scoopy. Setidaknya motor matik ini punya warna baru yang mungkin bisa menandingi lawan sekelasnya.

This post was last modified on 14 Desember 2020 10:02

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

MotoGP Dibeli Liberty Media? Dominasi Rider Italia Dan Spanyol Berakhir?

RiderTua.com - Setelah membeli Formula 1, American of Liberty Media pun berusaha mengamankan MotoGP dengan tawaran sebesar 4 miliar euro…

29 Maret 2024

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024