Categories: Otomotif

Karyawan Baru Nissan Direkrut, Fokus Produksi Mobil

RiderTua.com – Setidaknya 2 ribu karyawan baru Nissan direkrut untuk bekerja di pabrik di Thailand. Sekarang pabrik disana menjadi satu-satunya pabrik produksi yang dimiliki merek mobil ini setelah menutup pabriknya di Indonesia. Karyawan baru Nissan direkrut untuk fokus ke produksi mobil baru. Tentu salah satu diantaranya adalah Kicks e-Power yang diluncurkan beberapa bulan lalu.

Karyawan Baru Nissan Direkrut Untuk Produksi Mobil Baru

Nissan sendiri menutup pabrik produksinya di Tanah Air jauh sebelumnya karena restrukturisasi besar-besaran yang terjadi. Tentu penutupan ini tak ada kaitannya dengan hasil penjualannya yang terpuruk selama beberapa tahun terakhir. Terlebih Nissan sudah jarang memproduksi mobil secara lokal di Indonesia, kecuali Livina yang ditangani oleh Mitsubishi.

Penutupan tersebut dilakukan demi menghemat pengeluaran disaat masa sulit seperti sekarang ini. Jadi Nissan sekarang hanya punya satu pabrik tersisa di kawasan ASEAN, tepatnya di Samut Prakan, Bangkok, Thailand. Untuk memaksimalkan aktivitas produksinya, Nissan sudah meningkatkan kapasitas produksinya, serta merekrut lebih banyak karyawan.

Fokus Produksi

Sebelumnya Nissan sudah memiliki sekitar 4 ribu pekerja disana, dan nantinya mereka akan menambah 2 ribu karyawan. Artinya, dengan bertambahnya karyawan yang direkrutnya, maka produksi mobilnya akan semakin meningkat di masa mendatang. Tentu ini akan menguntungkan Nissan dalam meningkatkan produksinya ditengah situasi sekarang.

Mobil yang diproduksi tersebut tak hanya dijual di pasar dalam negeri, tetapi juga sebagai komoditi ekspor. Karena hanya ada satu pabrik tersisa di Asia Tenggara, maka Nissan Thailand bisa menjadi pusat produksi mobil dalam kawasan ini. Termasuk Indonesia, meskipun ada sebagian produk Nissan yang didatangkan langsung dari Jepang.

Setelah semuanya dipersiapkan, maka Nissan bisa fokus produksi sejumlah mobil andalannya, seperti Kicks e-Power dan Almera. Tak hanya itu saja, mereka akan berusaha untuk membawakan mobil hybrid dan e-Power lainnya disana dan mungkin negara ASEAN. Siapa tahu Note e-Power yang akan menyusul Kicks setelahnya.

This post was last modified on 27 Oktober 2020 08:29

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024