Categories: Jadwal RaceMotoGP

Jadwal Race MotoGP Aragon-2 ‘Dibalik’

RiderTua.com – Jadwal Race MotoGP Aragon-2 ‘dibalik’, Moto2 semakin dibelakang, karena suhu dingin dan berbenturan dengan jadwal balap mobil Formula-1.. Minggu ini akan dimulai lagi balapan di trek Aragon, kali ini dengan nama Gran Premio Liqui Moly de Teruel. Minggu lalu dua pasukan Suzuki Alex Rins dan rekan setimnya Joan Mir, menguasai trek dengan panjang 5.077km itu.. Akankah ada cerita baru lagi?.. Alamat Moto2 batal tayang di Trans7 nih.. Berikut Jadwal Race MotoGP Aragon-2 (Teruel GP)…

Jadwal Race MotoGP Aragon-2 ‘Dibalik’

Sementara, Alex Marquez dengan Honda-nya seakan menjadi wasit perebutan gelar antara Fabio Quartararo dan Joan Mir. Berikut adalah jadwal sementara dengan beberapa perubahan yang disebabkan oleh acara Formula 1 dan cuaca setempat. Dengan demikian, sesi latihan bebas pada hari Jumat dan Sabtu akan dimulai agak siang, sedangkan pada hari Minggu waktu dan urutan balapan akan berubah total MotoGP sebelum Moto2.

Dalam kompetisi memperebutkan gelar masih ada empat seri tersisa.. Di kelas premier, Joan Mir memimpin balapan kesebelas tahun ini setelah meraih podium kelimanya musim ini akhir pekan lalu. Meski belum berhasil meraih kemenangan, konsistensi pembalap Suzuki itu yang membuat perbedaan. Dia memimpin Kejuaraan Dunia MotoGP dengan 6 poin atas Fabio Quartararo, 12 poin atas Maverick Vinales dan 15 poin atas Andrea Dovizioso. Empat pembalap yang menjadi kandidat kuat dalam musim balap yang sangat sulit diprediksi ini.

Moto2

Di Moto2, pada seri Aragon terjadi perubahan massive yang menjungkirbalikkan posisi karena jatuhnya dua pembalap Sky VR46 dengan Marini dan Bezzecchi. Sam Lowes mencetak kemenangan keduanya secara beruntun tahun ini dan sekarang yang memimpin klasemen adalah Enea Bastianini, yang unggul dua poin dari pembalap Inggris itu, selisih lima poin atas Marini dan 25 atas Bezzecchi.

Moto3

Dan di Moto3, Albert Arenas mengkonsolidasikan kepemimpinannya pada Minggu lalu meski berada di urutan ketujuh dan sekarang memiliki 13 poin atas Ogura dan 19 poin atas Vietti, yang melakukan kesalahan dalam memilih ban belakang. Sekarang mereka memiliki kesempatan kedua untuk menebus kesalahan di trek yang sama.. Sementara Jaume Masia memenangkan kemenangan pertamanya tahun ini dan Raul Fernandez naik podium untuk pertama kalinya.

Jadwal berubah

Suhu rendah di Aragon dan karena tekanan dari pembalap untuk mengantisipasi kondisi berbahaya ini, organisasi telah menunda jadwal untuk sesi hari Sabtu dan Minggu (agak siang). Dimana waktu latihan akan ditunda dari momen pertama dan sesi Jumat dan Sabtu akan dimulai mundur satu jam kemudian. Karena itu, suhu untuk balapan akhir pekan ini seharusnya lebih tinggi. Kualifikasi pada hari Sabtu 24 Oktober akan dimulai 40 menit lebih lambat dari biasanya.

Di sisi lain, jadwal balapan tidak akan mengikuti dinamika yang sama, karena waktu dan urutannya akan berubah… Tapi agar MotoGP tidak bertabrakan jadwalnya dengan F1 GP Portugal. MotoGP Teruel akan digelar pada hari Minggu 25 Oktober, dengan waktu sebagai berikut:

Jadwal Race MotoGP Aragon-2 Dibalik

Jadwal Race MotoGP Teruel

23OCTOBER 2020 (Jumat)

  • 15:00 – 15:40 WIB / Moto3 / Free Practice Nr. 1
  • 15:55 – 16:40 WIB / MotoGP / Free Practice Nr. 1
  • 16:55 – 17:35 WIB / Moto2 / Free Practice Nr. 1
  • 18:35 – 19:15 WIB / Moto3 / Free Practice Nr. 2
  • 19:30 – 20:15 WIB / MotoGP / Free Practice Nr. 2
  • 20:30 – 21:10 WIB / Moto2 / Free Practice Nr. 2

24OCTOBER 2020 (Sabtu)

  • 15:00 – 15:40 WIB / Moto3 / Free Practice Nr. 3
  • 15:55 – 16:40 WIB / MotoGP / Free Practice Nr. 3
  • 16:55 – 17:35 WIB / Moto2 / Free Practice Nr. 3
  • 18:15 – 18:30 WIB / Moto3 / Qualifying Nr. 1
  • 18:40 – 18:55 WIB / Moto3 / Qualifying Nr. 2
  • 19:10 – 19:40 WIB / MotoGP / Free Practice Nr. 4
  • 19:50 – 20:05 WIB / MotoGP / Qualifying Nr. 1
  • 20:15 – 20:30 WIB / MotoGP / Qualifying Nr. 2
  • 20:50 – 21:05 WIB / Moto2 / Qualifying Nr. 1
  • 21:15 – 21:30 WIB / Moto2 / Qualifying Nr. 2

25OCTOBER 2020 (Minggu)

  • 14:20 – 14:40 WIB / Moto3 / Warm Up
  • 14:50 – 15:10 WIB / MotoGP / Warm Up
  • 15:20 – 15:40 WIB / Moto2 / Warm Up
  • 17:20 WIB / Moto3 / Race (rev)
  • 19:00 WIB / MotoGP / Race (rev)
  • 20:30 WIB / Moto2 / Race (rev)

This post was last modified on 25 Oktober 2020 17:12

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024

Alasan BMW Belum Umumkan Harga i5 di Indonesia

RiderTua.com - BMW telah meluncurkan i5 di Indonesia sebagai model baru untuk menambah lebih banyak line-up mobil ramah lingkungannya. Mobil…

28 Maret 2024

Mobil Baru Mercedes-Benz yang akan Diluncurkan di Indonesia Tahun Ini

RiderTua.com - Mercedes-Benz telah meluncurkan dua mobil baru di Indonesia, yaitu GLA Facelift dan GLE model terbaru. Meskipun begitu, mereka…

28 Maret 2024