Categories: MotoGP

Alex Marquez: Posisi ke-8 Cukup Bagus di Suhu Rendah

RiderTua.com – Alex Marquez: Posisi ke-8 cukup bagus di suhu rendah… Pembalap Tim Repsol Honda itu terjatuh di FP1 MotoGP Aragon pada Jumat (16/10/20). Namun balapan kali ini memasuki musim dingin, sehingga membuat pembalap 24 tahun itu tak terkejut dengan cuaca dingin di Motorland Aragon. Meski begitu, dia berhasil menempati posisi ke-8 dan langsung bisa masuk ke Q2 untuk pertama kalinya.

Alex Marquez: Posisi ke-8 Cukup Bagus di Suhu Rendah

Setelah berhasil finis kedua di Le Mans MotoGP Prancis, Alex Márquez datang ke Aragón dengan penuh percaya diri. Dia menyelesaikan hari pertama latihan di Aragon di tempat ke-8, kalah 1,052 detik dari waktu tercepat Maverick Vinales. Ini artinya, motor Honda RC213V masih memiliki kelemahan di trek kering. Sementara 3 pembalap pabrikan Yamaha, berada di barisan 3 besar terdepan.

Tapi setidaknya rookie MotoGP Spanyol itu, bisa lolos ke kualifikasi 2 untuk pertama kalinya. Pernah naik podium sebelumnya, telah memperkuat rasa percaya diri pembalap Repsol Honda itu. Adik kandung Marc Marquez itu mengatakan,”Saya merasa baik sejak lap pertama hari ini.”

“Kemarin, saya sudah mengatakan, bahwa saya suka sirkuit ini. Sepertinya motor kami cocok untuk lintasan di sini. Honda selalu cepat di sini bersama Marc selama beberapa tahun terakhir. Hari ini adalah hari yang baik. Terlepas dari kenyataan bahwa saya crash, karena menggunakan ban depan yang lunak di pagi hari. Itu adalah kesalahan seorang pemula.”

“Tapi di sore hari, kami memanfaatkan waktu dengan baik. Kami juga mencoba ban medium di depan, tapi itu agak kritis untuk motor kami. Saya perkirakan akan sulit untuk memperbaiki catatan waktu Jumat pada Sabtu pagi karena suhu yang dingin.”

“Itulah mengapa FP2 sangat penting bagi saya hari ini. Saya sangat senang ketika saya memiliki waktu terbaik ke-8. Namun demikian, kami berikan kepada pembalap di FP3 yang terus menekan hingga menit terakhir dan mengambil banyak risiko.”

“Tapi ‘tingkat risiko’ besok (latihan Sabtu) akan sangat tinggi. Jauh lebih tinggi dibandingkan FP2. Bahkan jadwal baru, dari jam 9,55 menjadi 10,25 pagi, tidak akan cukup untuk memungkinkan ban memanas dengan baik. Tapi kita mendekati musim dingin, jadi suhu ini seharusnya tidak mengejutkan kita.”

This post was last modified on 17 Oktober 2020 09:42

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024

Alasan BMW Belum Umumkan Harga i5 di Indonesia

RiderTua.com - BMW telah meluncurkan i5 di Indonesia sebagai model baru untuk menambah lebih banyak line-up mobil ramah lingkungannya. Mobil…

28 Maret 2024

Mobil Baru Mercedes-Benz yang akan Diluncurkan di Indonesia Tahun Ini

RiderTua.com - Mercedes-Benz telah meluncurkan dua mobil baru di Indonesia, yaitu GLA Facelift dan GLE model terbaru. Meskipun begitu, mereka…

28 Maret 2024

Hyundai Umumkan Recall Mobil Listriknya, Indonesia Termasuk?

RiderTua.com - Sebelumnya Hyundai mengumumkan penarikan ratusan ribu unit mobil listriknya di Korea Selatan setelah ditemukan adanya cacat produksi. Tidak…

28 Maret 2024