Categories: MotoGP

Rossi dan Mir Ikuti Tes di Portimao

RiderTua.com – Rossi dan Mir memutuskan untuk ikuti tes MotoGP di Portimao. Keduanya sudah ditambahkan ke dalam daftar pembalap yang akan ambil bagian dalam lap pengenalan trek dengan ‘street bike’ bukan motor MotoGP. Rossi dan Mir ikuti tes di Portimao bersama dengan pembalap lainnya seperti Stefan Bradl hingga Lorenzo. Tes ini akan dimulai pada hari Rabu mendatang. Bagi pembalap reguler ini bukan untuk mencari setingan atau data, namun sekedar pengenalan lintasan semata..

Rossi dan Mir Ikuti Tes di Portimao Bersama Pembalap Lainnya

Meskipun daftar pembalap yang ikuti tes trek Portugal bertambah dengan adanya Valentino Rossi dan Joan Mir, ada dua pembalap yang tak termasuk didalamnya. Yaitu Cal Crutchlow dan Iker Lecuona yang disebut sempat muncul dalam daftar, tapi hanya bertahan sementara dan kini nama keduanya sudah tak terlihat lagi. Artinya akan ada 15 rider yang berpartisipasi dalam tes tersebut, termasuk tuan rumah Miguel Oliveira.

algarve-circuit Portimao-Portugal

Test rider dari enam tim pabrikan juga akan dihadirkan di Portimao. Tugasnya yaitu mengumpulkan data trek dari mesin motor prototipe MotoGP. Meskipun begitu, keberadaan test rider cukup penting dalam tes di sirkuit tertentu.

Pembalap Lainnya

Tes di Portimao ini menariknya akan dihadiri oleh sang juara dunia MotoGP tiga kali, yang tak lain adalah Jorge Lorenzo. Ia akan menyelesaikan lap pertamanya dengan Yamaha sejak terakhir kali ia melakukannya di Sepang. Disusul Bradley Smith dari Aprilia serta Stefan Bradl dari Honda, masing-masing keduanya menjadi pengganti dari Andrea Iannone dan Marc Marquez.

Tapi belum jelas bagaimana dengan rider lainnya dalam daftar, sementara kompetitor ‘full-time’ MotoGP hanya hadir dalam hari pertama sebelum GP Prancis di Le Mans. Para test rider akan hadir pada hari Rabu dan Kamis untuk pengumpulan data. Bradley Smith menjadi pembalap full-time yang hadir di hari pertama sebelum diganti oleh Lorenzo Savadori.

Rossi dan Mir Ikuti Tes di Portimao

Lalu Stefan Bradl yang akan menunggangi motornya di Portimao pada hari Rabu dan Kamis, serta di Le Mans dari Jumat hingga Minggu untuk balapan. Selain sebagai lokasi tes, Portimao juga menjadi lokasi penyelenggaran seri terakhir MotoGP musim 2020 pada 20-22 November mendatang.

Berikut Daftar Pembalap MotoGP yang Tes di Trek Portugal

Tes Rider (motor MotoGP)

  1. Aprilia: Bradley Smith (rabu ), Lorenzo Savadori (kamis)
  2. Ducati: Michele Pirro
  3. Honda: Stefan Bradl
  4. KTM: Dani Pedrosa
  5. Suzuki: Sylvain Guintoli
  6. Yamaha: Jorge Lorenzo

MotoGP pengenalan trek (motor produksi)

  1. Brad Binder (KTM)
  2. Francesco Bagnaia (Ducati)
  3. Andrea Dovizioso (Ducati)
  4. Pol Espargaro (KTM)
  5. Alex Marquez (Honda)
  6. Jack Miller (Ducati)
  7. Joan Mir (Suzuki)
  8. Takaaki Nakagami (Honda)
  9. Miguel Oliveira (KTM)
  10. Valentino Rossi (Yamaha)
  11. Maverick Viñales (Yamaha)
  12. Johann Zarco (Ducati)
  13. Aleix Espargaro (Aprilia)

This post was last modified on 6 Oktober 2020 10:01

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Race 1 WSBK Belanda 2024.. Pembalap pengganti Danillo Petrucci, Barni Spark Racing Team, Nicholas…

20 April 2024

Yamaha Bisa Ikuti Jejak Suzuki Keluar dari MotoGP?

RiderTua.com - Yamaha harus mengembangkan mesin V4 agar mempercepat kemajuan mereka, yang diharapkan akan membuat mereka bertahan di MotoGP dalam jangka…

20 April 2024

Hasil Superpole WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil Superpole WSBK Belanda 2024 .. Sesi ini tetap berlangsung dalam kondisi basah.. Jonathan Rea…

20 April 2024

Hasil FP3 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP3 WSBK Belanda 2024 ... Sabtu (20/4/2024), Pembalap Aruba.it Racing , Nicolo Bulega, membuat…

20 April 2024

Marc Marquez : Di Texas Saya Memikirkan Podium.. Bukan Kemenangan!

RiderTua.com - Marc Marquez bisa merayakan kemenangan pertamanya bersama tim Gresini Ducati jika dia tidak crash beberapa saat setelah memimpin…

20 April 2024

Pengiriman Suzuki Jimny 5-Door Cukup Cepat Meski Inden Beberapa Bulan

RiderTua.com - Suzuki telah menghadirkan Jimny 5-door di Indonesia bulan Februari lalu dan disambut baik di pasarnya. Seperti model 3-door,…

20 April 2024