Categories: Sepeda Motor

Honda CBR250RR SP Photo Contest Disambut Antusias

RiderTua.com – Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) mengadakan CBR250RR SP Photo Contest di Surabaya. Bertempat di Atlantis Land, Kenjeran Park, acara ini dihelat pada tanggal 27 September lalu. Acara ini dihadiri oleh ratusan peserta, dan tetap mengutamakan keselamatan bersama. Tentunya ini dilakukan demi lancarnya kegiatan hingga akhir acara.

Baca juga: Honda Forza 750 Meluncur Sesaat Lagi ?

CBR250RR SP Photo Contest

CBR250RR SP Photo Contest ini diikuti oleh 100 peserta yang datang dari berbagai daerah. Ditengah kondisi sekarang, panitia tetap menerapkan aturan ketat protokol kesehatan. Seperti cek suhu tubuh, membagikan masker untuk peserta, serta membagi beberapa sesi foto untuk peserta.

Pada kontes foto ini peserta di berikan tantangan untuk mengabadikan model bersama Honda CBR250RR SP. Motor full fairing ini merupakan varian tertinggi dari Honda CBR250RR, dengan menawarkan performa lebih maksimal. Dengan menghadirkan Yuyung Abdi sebagai juri kontes, acara ini berhadiah hingga jutaan rupiah.

Motor Sporty

Suhari selaku Marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim mengatakan bahwa mereka mencoba mengenalkan CBR250RR SP melalui seni fotografi. Antusiasme peserta yang mengikuti kontes ini sangat tinggi, sehingga panitia harus membatasi jumlah peserta. Tentu selain karena ingin melihat CBR250RR SP lebih dekat, tingginya animo pecinta fotografi saat ini juga menjadikan acara semakin meriah.

Soal CBR250RR SP Quick Shifter, motor ini dirilis beberapa minggu lalu. Model tersebut dibekali dengan mesin terbaru yang menghasilkan tenaga, torsi, dan kecepatan puncak lebih optimal. Saat berhenti pada lampu merah jalan kota maupun sirkuit, tarikan akselerasinya lebih responsif. Didukung dengan bobotnya yang ringan, CBR250RR SP mampu memberikan sensasi bermanuver yang lebih lincah ditemani dengan performa tingginya.

This post was last modified on 30 September 2020 06:24

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Mengenai Citroen e-C3 yang Mendapat Nol Bintang Dari Global NCAP

RiderTua.com -Citroen memang sudah dikenal dengan line-up mobilnya yang berkualitas, tapi dengan harga yang cukup terjangkau. Bahkan ini juga berlaku…

25 April 2024

Jadwal MotoGP Jerez 2024

RiderTua.com - Jadwal MotoGP Jerez 2024.. Usai melakukan lawatan ke Amerika Serikat, balapan MotoGP kembali ke tanah Eropa. 'Gran Premio…

25 April 2024

Bermesin 2 Silinder Harganya Rp 60 Jutaan, Suzuki Rilis GSX-250R Model Baru

RiderTua.com - Suzuki GSX-250R, motor sport touring yang hanya dijual di 2 negara saja yakni Jepang dan China untuk saat…

24 April 2024

Daihatsu Lanjutkan Produksi Rocky-Raize di Jepang

RiderTua.com - Sebelumnya Daihatsu diketahui melakukan manipulasi tes tabrak terhadap sejumlah mobilnya yang dijual di Jepang. Akibatnya beberapa model seperti…

24 April 2024

Citroen Menjual C3 Aircross Dengan Harga Terjangkau Karena Ini

RiderTua.com - Citroen telah meluncurkan mobil terbaru lainnya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Model SUV ini menjadi model ketiga dalam varian…

24 April 2024

Tesla Turunkan Harga Mobil Listriknya Lagi?

RiderTua.com - Tesla masih memimpin penjualan mobil listrik secara global pada kuartal pertama tahun ini. Seharusnya mereka sudah dapat mempertahankan…

24 April 2024