Categories: Otomotif

Soal Harga Kia Sonet di Indonesia, Murah Meriah ?

RiderTua.com – Belum saja diluncurkan, soal harga Kia Sonet saja masih menjadi perdebatan sampai sekarang. Mobil crossover mungil ini sudah dipastikan hadir di Indonesia dalam waktu dekat, walau Kia sendiri belum memberi detail apapun. Soal harga Kia Sonet katanya bisa mencapai sekitar Rp 230 jutaan. Lumayan murah untuk sebuah mobil CUV (crossover SUV).

Baca juga: Kia Siapkan 7 Mobil Baru, Yang Pertama Merilis ‘CV’

Soal Harga Kia Sonet Katanya Mencapai Rp 230 Jutaan

Harga Kia Sonet sempat muncul dalam situs NJKB DKI Jakarta, dengan banderol yang nampak sangat murah. Mulai dari Rp 174 jutaan untuk varian 1.5 MT, serta Rp 181 jutaan untuk tipe 1.5 AT. Tapi sebenarnya harga di dalam daftar tersebut belum termasuk pajak lainnya alias masih berstatus off the road.

Jadi bagaimana perkiraan harga jualnya nanti? Mungkin bisa berkaca dari harga Kia Rio yang mencapai Rp 203 juta sampai Rp 277 jutaan. Karena Sonet selevel lebih tinggi dari Rio, maka banderolnya kemungkinan mencapai Rp 220 juta atau Rp 230 jutaan. Memang naik 130 persen dari harga dalam daftar NJKB tersebut, tapi kira-kira inilah banderol aslinya nanti.

Murah Tapi Berkualitas

Dari kode namanya saja sudah dipastikan kalau Sonet akan mengusung mesin 1.500 cc di Tanah Air. Entah mengapa Kia tak membawa dua jenis mesin lainnya dari India, yaitu 1.000 cc dan 1.200 cc. Mungkin karena dirasa kedua jenis tersebut kurang sreg dengan pasar di Indonesia, maka Kia membawa mesin lebih besarnya.

Sebenarnya di Negeri Bollywood, mesin 1.500 cc Sonet hanya tersedia dalam varian diesel, tapi Kia sudah punya versi bensin biasa khusus untuk Indonesia. Dengan pilihan dua jenis transmisi, belum jelas apakah itu transmisi biasa atau versi ‘advanced’, yaitu iMT (manual) dan DCT (matik). Bisa jadi Kia membawa versi advanced-nya, mengingat merek ini sebelumnya menghadirkan Seltos dengan DCT.

Soal Seltos, mobil yang sejenis dengan Sonet ini sudah diluncurkan di Indonesia pada tanggal 20 Januari lalu. Kalau Sonet tetap dirilis pada tahun ini, maka Kia sudah punya dua mobil baru dengan jenis yang serupa. Meskipun Sonet ditempatkan dibawah kakaknya, dan akan bersanding dengan model lainnya seperti Honda HR-V.

This post was last modified on 28 September 2020 09:15

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024

Alex Rins Berharap Banyak Pada Tes yang Dilakukan Cal Crutchlow di Barcelona

RiderTua.com - Setelah gagal menggelar tes di Portimao karena cuaca buruk dan kemudian COTA menjadi akhir pekan yang menyedihkan bagi…

19 April 2024

Suzuki Telah Mengirim 400 Unit Jimny 5-Door ke Konsumen Indonesia

RiderTua.com - Suzuki masih berusaha untuk memenuhi tingginya permintaan Jimny 5-door di Indonesia. Walau dengan antisipasi sebelumnya, mereka mendapat penumpukan…

19 April 2024

Toyota Fortuner Kini Hadirkan Varian Hybrid!

RiderTua.com - Toyota Fortuner masih menjadi andalannya di segmen SUV ladder frame di Indonesia sampai sekarang. Hanya saja model ini…

19 April 2024