Categories: Otomotif

Toyota GR Super Sport Siap Diajak Balapan Lagi

RiderTua.com – Pengenalan Toyota GR Super Sport sepertinya sudah dekat, karena sosoknya sudah terlihat menjalani tes. Calon hypercar ini akan sangat menarik, karena GR Super Sport akan dilengkapi dengan mesin bertenaga buas. Toyota GR Super Sport disebut akan kembali mengikuti ajang balap di Le Mans. Sekaligus menjadi momen yang pas untuk mengenalkannya secara resmi.

Baca juga: Toyota Indonesia Punya Mobil Baru Lainnya !

Toyota GR Super Sport Kembali Mengikuti Balap Le Mans

Mobil ini sempat menjadi perbincangan banyak orang setelah sosoknya hadir pada tahun 2018 lalu sebagai konsep. Kemudian Toyota kembali menampilkannya setahun setelahnya, dan di tahun ini mereka akan meluncurkannya. Meskipun dalam kondisi seperti sekarang, tapi itu seakan tak membuat Toyota mengurungkan niatnya tersebut.

Sosoknya terlihat baru menjalani tes di salah satu sirkuit, karena namanya juga hypercar tentu tesnya harus lain daripada mobil lainnya. Desain GR Super Sport terlihat seperti mobil balap merek Pagani atau sejenisnya, dengan atap terbuka tapi tetap mempertahankan kaca depannya. Mungkin banyak yang menduga kalau desainnya terinspirasi dari mobil balap F1.

Versi Street Legal

Toyota akan membekali GR Super Sport dengan mesin 2.400 cc V6 twin-turbocharged dengan powertrain hybrid bertenaga 986 dk. Tentu tenaganya yang sangat besar ini bisa membuatnya melaju sangat kencang di lintasan sirkuit maupun jalan biasa. Tapi karena speknya khusus untuk balapan, memangnya Toyota mau membuat versi street legal-nya?

Tentu saja Toyota bisa membuat GR Super Sport versi jalan raya, sehingga pengguna tak perlu khawatir soal itu. Desainnya tetap sama, tapi dengan spek yang sudah disesuaikan dengan modelnya masing-masing. Walau untuk versi balap masih bisa dibeli konsumen biasa, tapi kebanyakan hanya sebagai pajangan koleksi saja.

GR Super Sport akan hadir pada minggu ini, tepatnya ketika ajang balap 24 Hours Le Mans seri ke-88 diadakan disana. Sepertinya Toyota dipastikan sedang sibuk menyiapkan yang terbaik untuk produknya, ini semua demi memberikan sesuatu yang ‘wah’ bagi pengunjung maupun pecinta hypercar.

This post was last modified on 22 September 2020 06:57

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil FP3 WSBK Belanda 2024

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP3 WSBK Belanda 2024 ... Sabtu (20/4/2024), Pembalap Aruba.it Racing , Nicolo Bulega, membuat…

20 April 2024

Marc Marquez : Di Texas Saya Memikirkan Podium.. Bukan Kemenangan!

RiderTua.com - Marc Marquez bisa merayakan kemenangan pertamanya bersama tim Gresini Ducati jika dia tidak crash beberapa saat setelah memimpin…

20 April 2024

Pengiriman Suzuki Jimny 5-Door Cukup Cepat Meski Inden Beberapa Bulan

RiderTua.com - Suzuki telah menghadirkan Jimny 5-door di Indonesia bulan Februari lalu dan disambut baik di pasarnya. Seperti model 3-door,…

20 April 2024

Toyota Umumkan Recall Prius Karena Ini

RiderTua.com - Toyota Prius masih menjadi salah satu mobil hybrid unggulannya di pasar global. Terlebih setelah modelnya memasuki generasi terbaru…

20 April 2024

BYD dan Mercedes-Benz Siap Hadirkan Mobil Baru di Eropa?

RiderTua.com - BYD sudah dapat mencatatkan hasil penjualan mobil listriknya yang cukup bagus selama ini. Meski demikian, mereka juga melakukan…

20 April 2024

Chery Siapkan Model Omoda Terbaru Lainnya?

RiderTua.com - Kesuksesan Chery dalam menghadirkan Omoda 5 di pasar global menjadi alasan dihadirkan varian listriknya, yaitu Omoda E5. Sejak…

20 April 2024