Categories: MotoGP

Group VR46 Mengelola Merchandising Tim Petronas?

RiderTua.com – Group VR46 yang akan mengelola merchandising tim MotoGP Petronas?. Valentino Rossi dan Yamaha Petronas sepertinya sudah menyelesaikan potongan terakhir sebelum penandatanganan perjanjian. Dikabarkan media Italia, perusahaan VR46, dari lini merchandising Valentino Rossi, diperkirakan dalam penyelesaian akhir, keduanya dapat menandatangani kontrak dengan tim Yamaha Petronas. Bagian terakhir sebelum tanda tangan kontrak?

Group VR46 Mengelola Merchandising Tim Petronas?

Ada pengumuman besar di paddock MotoGP di Misano. Berita kontrak Valentino Rossi yang diharapkan minggu lalu, namun tidak kunjung datang. Mungkinkah pengumuman kontrak yang telah lama ditunggu-tunggu dengan tim Petronas SRT itu akan muncul minggu ini di rumah balap Valentino Rossi?.. Yang akan memberikan aura tersendiri bagi penggemarnya di Italia. Ada postingan dari Razlan Razali di profil sosialnya, penandatanganan pembalap top sudah dilakukan (mungkin tinggal menunggu pengumuman resmi). Manajer Malaysia itu selalu terbiasa memberitakan kabar baik di akunnya. Sepertinya menurut media Italia mengacu pada : Grup VR46 yang akan mengurus merchandising tim Petronas.

Valentino Rossi diperkirakan akan menandatangani kontrak 1 + 1 di garasi tim satelit Yamaha. Dilihat dari hasil Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli, untuk Valentino perpindahannya ke satelit hanya seperti ganti baju balap doang. Kesenjangan antara tim satelit dan tim resmi kini menyempit bahkan bisa menjadi hampir nol (tak ada bedanya).. Rossi tetap akan memakai motor YZR-M1 spek pabrikan. Dan kontrak “C-1” langsung dengan pabrikan Yamaha-Iwata. Hampir tidak ada yang berubah untuk Valentino, kecuali beberapa anggota di dalam garasinya.

Hanya masalah merchandise?.. jangan salah kalau bicara merchandise VR46 nilainya kelas global.. Dan itulah salah satu alasan kenapa masuk ke akademi balap VR46 gratis..

Group VR46 Mengelola Merchandising Tim Petronas

Target Podium

Setelah posisi keempat di MotoGP Misano, Valentino Rossi akan mencoba melakukan serangan untuk mendapatkan podium sekali lagi akhir pekan ini.. Desain trek Misano sangat cocok dengan M1, dengan banyak tikungan dan trek lurus yang pendek. Kemenangan atau podium mungkin cara terbaik untuk membingkai berita pengumuman kontrak ini, dan bagus bagi pemasaran. Dengan tribun yang terisi sebagian kecil dari publik Italia, akhir pekan yang panas diharapkan untuk fan Rossi .

“Saya senang, kami memiliki balapan lain di sini.. di Misano. Minggu lalu saya nyaris naik podium, balapan satu lap terlalu banyak (harusnya dikurangi satu lap),” canda Valentino Rossi. The Doctor mengatakan bahwa dia melakukan banyak putaran kemarin selama tes resmi. Dan menemukan sesuatu yang positif yang mungkin bisa membantu dia menjadi lebih kuat di akhir pekan ini, katanya…

This post was last modified on 17 September 2020 06:00

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024