Categories: Otomotif

Lexus Membuat Mobil SUV Berkode TX, Ada Dua Jenis !

RiderTua.com – Lexus ternyata membuat mobil SUV dengan kode TX, yang sebelumnya sempat menjadi bahan perbincangan banyak orang. Seakan merek mewah divisi Toyota ini tak kehabisan ide dalam membuat produk baru, terutama menambahkan lini model SUV-nya. Lexus membuat mobil SUV kode TX akan hadir dalam dua jenis, yaitu 350 dan 500h. Bisa dipastikan salah satu diantaranya memakai mesin hybrid.

Baca juga: Lexus Daftarkan Nama Mobil Baru Lagi ?

Lexus Membuat Mobil SUV TX Dalam Dua Jenis

Dari lini produk yang dimiliki Lexus, lima diantaranya berupa mobil SUV, terdiri dari LX, GX, NX, RX, dan UX. Artinya TX akan masuk ke dalam X-Series ini, tentunya dengan arti kode khasnya masing-masing. Belum jelas seperti apa sosoknya nanti, ada yang bilang kalau modelnya dibuat mirip dengan GX, sehingga TX nantinya akan menjadi pengganti model tersebut.

Memang kalau melihat model GX bisa dikatakan sudah ketinggalan dengan model Lexus lainnya. Karena dari fascia-nya saja tak menampakkan kesan modern nan agresif, dengan bentuk lampu utama yang masih seperti headlamp standar. Meski desain grille-nya sudah lebih modern, ini membuat banyak orang penasaran apakah TX benar-benar menjadi pengganti dari GX.

Pengganti GX

Sebenarnya dugaan ini sudah lama beredar sejak tahun 2013 silam, dimana Lexus ketahuan mendaftarkan nama TX di Amerika Serikat. Tapi entah mengapa merek mewah ini baru melakukannya sekarang, mungkin karena masih harus menggarap model lainnya. Terlepas dari itu, TX dipastikan hadir dalam dua varian, yaitu TX300 dan TX500h.

Artinya kedua varian TX ini akan mengandalkan mesin 3.500 cc dan satu jenis hybrid khusus 500h. Tenaga yang ditawarkan bisa mencapai 301 hp untuk model hibridanya, tentu ini sudah setara dengan keluaran tenaga dari mesin GX400. Entah akan seperti apa jadinya, tapi ini akan menjadi sesuatu yang menarik untuk dinanti.

Ini karena Lexus tak hanya menyiapkan model TX saja, tetapi juga satu model SUV lainnya bernama BX. Katanya sih model ini akan menjadi ‘SUV terkecilnya Lexus’, jadi mungkin ditempatkan dibawah UX atau semacamnya.

This post was last modified on 16 September 2020 08:58

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Wuling Dkk Tawarkan Diskon Untuk Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Wuling masih menjadi pemimpin penjualan mobil listrik di Indonesia pada Maret lalu. Binguo yang mampu menjadi model BEV…

18 April 2024

Hyundai, Kia, dan Toyota Hadirkan Diskon Untuk MPV Mewahnya

RiderTua.com - Hyundai tidak hanya menghadirkan low MPV Stargazer di Indonesia, tetapi juga MPV mewah Staria. Nyatanya model ini hadir…

18 April 2024

Marc Marquez Bahagia: Di Qatar Duel Melawan Martin, di Portimao Bertarung dengan Pecco!

RiderTua.com - Marc Marquez kehilangan peluang meraih kemenangan di GP Amerika karena masalah pengereman, sehingga rider Gresini Ducati itu gagal…

18 April 2024

Siap Dibawa Trabasan! Modifikasi Honda CB350 RS Jadi Motor Scrambler

RiderTua.com - Dirt Freak Jepang yang menyediakan banyak sparepart modifikasi, kini mereka mengenalkan Honda CB350 RS yang telah dimodifikasi menjadi…

18 April 2024

Toyota Alphard Masih Memiliki Banyak Pesanan di Indonesia

RiderTua.com - Toyota memang cukup sukses dalam menjual mobil di Indonesia, terbukti dengan angka penjualannya yang tinggi selama ini. Bahkan…

18 April 2024

Daihatsu Sigra yang Memimpin Penjualan Mobil LCGC Bulan Lalu

RiderTua.com - Tidak bisa dipungkiri kalau Daihatsu mampu menjadi salah satu merek mobil terlaris di Indonesia. Walau mereka lebih unggul…

18 April 2024