Categories: Otomotif

Rumor All New Avanza-Xenia yang Kembali Dibicarakan

RiderTua.com – Entah mengapa rumor All New Avanza-Xenia mulai ramai dibicarakan lagi. Padahal sudah hampir setahun berlalu sejak masyarakat Indonesia tak membahas soal prediksi generasi terbaru dari mobil sejuta umat ini. Rumor All New Avanza-Xenia kali ini soal jadwal rilis yang akan dilakukan tahun depan. Entah itu benar atau tidak, sepertinya itu masih terlalu dini untuk diprediksi.

Baca juga: Ini Perbedaan Toyota Avanza Veloz Dengan Avanza Biasa !

Rumor All New Avanza-Xenia Soal Jadwal Rilis

Kalau melihat dari kronologi model penyegarannya, Avanza-Xenia terakhir mendapatkan facelift pada tahun 2019 lalu, itupun facelift kedua untuk model generasi keduanya. Ubahannya cukup banyak, meski hanya terbatas pada penyegaran fascia maupun tambahan fitur. Tapi sepertinya ini masih belum cukup untuk membuat keduanya tampil beda.

Jadi kenapa rumor ini kembali dibicarakan? Akhir-akhir ini Daihatsu tengah menyiapkan mobil MPV terbarunya bernama Move di Jepang. Katanya sih, model ini adalah model produksi dari mobil konsep DN Multisix yang pernah tampil di Indonesia beberapa tahun lalu. Model ini juga pernah disebut sebagai generasi terbarunya Xenia, walau sempat dibantah oleh Daihatsu.

Daihatsu-DN-Multisix-Concept-at-GIIAS-2017

Butuh Dirombak atau Tidak?

Generasi kedua Avanza dan Xenia dirilis pada tahun 2012 lalu, jadi sudah delapan tahun berlalu sejak model tersebut diluncurkan di Indonesia. Banyak yang sudah menanti sekian lama untuk melihat seperti apa generasi ketiga dari mobil kembar ini. Tapi hingga saat ini belum ada kabar apapun mengenai itu, kecuali soal facelift terakhirnya.

Meski sempat membantah, Astra Daihatsu Motor (ADM) tak mau menjelaskan apapun soal All New Avanza-Xenia. Mereka berterus terang kalau DN Multisix punya kemiripan dengan kedua ‘saudara tuanya’ tersebut. Tapi bukan berarti Multisix bisa langsung dijadikan penerus atau setidaknya basis untuk model all new.

Di sisi lain, Daihatsu Move sepertinya bakal menjadi model MPV terbaru yang cukup menjanjikan, walau belum diketahui apakah desain aslinya tetap dipertahankan atau tidak. Sementara nasib All New Avanza-Xenia masih harus tertahan sampai disini sampai waktu yang belum ditentukan.

This post was last modified on 7 September 2020 12:12

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024