Categories: Sepak Bola

Jurnalis Spanyol: Bartomeu Bisa Masuk Penjara!

RiderTua.com – Jurnalis Spanyol: Bartomeu bisa masuk penjara… Presiden Barcelona itu bisa berakhir masuk bui, jika dia menjual Lionel Messi musim panas ini, di saat pembicaraan transfer sedang berlangsung. Hal ini diungkapkan Guillem Balague.

Jurnalis Spanyol: Bartomeu Bisa Masuk Penjara

Dilansir dari The Sun Sport, superstar asal Argentina itu terkunci dalam perang transfer dengan presiden Barca. Messi sedang mencari cara untuk bisa segera pergi dari klub musim panas ini, setelah dia menyerahkan permintaan transfer pada Selasa lalu.

Messi dan tim kuasa hukumnya yakin bahwa dia kini berstatus sebagai pemain bebas transfer, dimana hal ini sesuai dengan klausul kontraknya.

Namun Bartomeu berbeda pendapat mengenai hal ini. Dia bersikukuh bahwa Messi masih menjadi pemain Barca. Apa yang dimaksud Messi, menurutnya telah kedaluwarsa pada 10 Juni lalu. Dan bisa pergi hanya jika ada klub yang mampu membayar klausul pelepasan kontrak yang mencapai 630 juta poundsterling.

Messi pun melakukan pembelotan. Dia menolak melakukan tes PCR dan tidak datang pada latihan pertama pra-musim pada Senin kemarin. Ini jelas memicu pertarungan hukum yang sengit, antara pemenang Ballon d’Or enam kali itu versus raksasa Spanyol, yang kemungkinan akan berakhir kacau.

Jurnalis Spanyol, Balague terus memberikan informasi terbaru mengenai situasi tersebut. Dia bahkan menilai jika Bartomeu dapat menghadapi hukuman penjara karena ‘salah menangani aset’.

Dia menulis: “Barto tidak ingin memperkuat saingan. Jika akhirnya dia menjual Messi maka dia akan dinilai sebagai presiden yang buruk. Bahkan penggemar yang memegang tiket musiman bisa menuduhnya salah menangani aset. Itu bisa berarti, pembayaran besar dari sakunya sendiri atau masuk penjara!

“Jadi dia harus menahan kepergian Messi sampai akhir.”

Presiden Lain Pernah Masuk Bui

Hukuman penjara mungkin adalah hal terburuk yang bisa saja terjadi sebagai akhir dari kekisruhan ini. Tetapi selama masih bisa dibicarakan baik-baik, hal itu tidak akan terjadi.

Tahukah anda, jika ini bukan pertama kalinya presiden Barcelona berakhir di balik jeruji besi. Pendahulu Bartomeu, Sandro Rosell, menghabiskan 20 bulan di penjara setelah dituduh melakukan pencucian uang sekitar 13 juta poundsterling. Menyusul kesepakatan hak TV untuk tim nasional Brasil.

Rosell adalah presiden Barcelona dari 2010 hingga 2014. Tetapi terpaksa mengundurkan diri dari posisinya, setelah pengadilan Spanyol memutuskan untuk mempertimbangkan penandatanganan Neymar dari Santos 12 bulan sebelumnya. Dia kemudian dibebaskan pada 2019.

This post was last modified on 3 September 2020 07:42

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Chery Siapkan Model Omoda Terbaru Lainnya?

RiderTua.com - Kesuksesan Chery dalam menghadirkan Omoda 5 di pasar global menjadi alasan dihadirkan varian listriknya, yaitu Omoda E5. Sejak…

20 April 2024

Alex Rins : Motor Kami Sangat Lamban..!

RiderTua.com - Setelah Suzuki mundur dari MotoGP pada 2022, Alex Rins memutuskan pindah ke tim LCR pada 2023. Ini artinya…

20 April 2024

GWM Tank 500 yang Dibanderol Lebih Dari Rp 1 Miliar

RiderTua.com - GWM Tank telah menghadirkan mobil SUV andalannya di Indonesia bulan lalu. Dikenal sebagai Tank 500, model SUV bermesin…

20 April 2024

Replika Yamaha YZF-R1 Jonathan Rea Dijual Sangat Terbatas!

RiderTua.com - Replika motor balap Jonathan Rea Replica YZF-R1 di WSBK yang mengambil basis dari model standarnya, terinspirasi dari tim…

20 April 2024

Komentar Gigi Dall’Igna Atas Penampilan Marc Marquez, Bastianini, Pecco dan Martin di Texas

RiderTua.com - Meski Marc Marquez mengalami crash saat memimpin GP Amerika, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'Igna memuji kecemerlangannya. Pembalap…

20 April 2024

Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 : Hujan, Bautista Tercepat!

RiderTua.com, TT Circuit Assen - Hasil FP2 WSBK Belanda 2024 ..Jumat, 19 April 2024, Dalam sesi FP2 WSBK Belanda yang…

19 April 2024