Categories: Sepak Bola

Real Madrid akan Jual Sejumlah Pemain Demi 180 Juta Euro

RiderTua.com – Bola – Rencana Real Madrid pada bursa transfer musim panas ini mungkin bikin penggemar kecewa. Mereka berharap Los Blancos fokus untuk melakukan pembelian pemain baru untuk memperkuat tim di musim panas ini. Namun ternyata, Madrid dikabarkan malah akan menjual sejumlah pemain dan berharap bisa mendapatkan 180 juta euro.

Baca juga:Rencana Florentino Perez untuk Real Madrid Musim Depan

Real Madrid akan Jual Sejumlah Pemain Demi 180 Juta Euro

Dilansir dari Marca, Florentino Perez telah mempunyai prioritas rencana untuk Madrid. Presiden Real Madrid itu mempersiapkan pasar untuk menjual sejumlah pemain. Terutama untuk pemain-pemain yang minim kontribusi musim ini.

Dunia telah diporakporandakan wabah penyakit, dunia sepakbola ikut terimbas. Keuangan klub menjadi megap-megap karenanya. Klub kaya dan beken seperti Real Madrid tak luput kena imbas juga. Los Merengues pun bekerja untuk melakukan perombakan besar skuat.

Namun pasukan Real Madrid tetap tenang. Mereka tahu bahwa penjualan tidak akan dimulai hingga pertandingan Liga Champions berakhir. Sebelumnya, Javi Sanchez dan Achraf Hakimi telah menandatangani kontrak dengan Real Valladolid dan Inter Milan. Dari penjualan kedua pemain ini, Madrid mengantongi uang sebesar 43,5 juta euro.

Gareth Bale dan James Rodriguez

Madrid mencoba menyingkirkan kedua pemain ini secara agresif dari klub. Terutama Bale, pemain asal Wales ini telah mencapai titik dimana klub sudah tak menginginkannya lagi. Namun sang agen, ‘keukeuh’ mengatakan jika kliennya akan tetap bertahan di klub ibukota itu. Meski pada kenyataannya, Bale hanya menghuni bangku cadangan karena pelatih Zidane tak ingin melatihnya atau bahkan memasukkannya ke dalam tim. 

Klub berencana akan menjual Bale dan mereka tidak akan membayar sebagian besar gajinya untuk sisa kontrak selama 2 tahun. Yang nilainya lebih dari 60 juta Euro.

Sebenarnya Dewan Direksi percaya bahwa Bale adalah pemain yang masih dapat memberikan kontribusi untuk tim. Mereka punya keyakinan bahwa hubungan antara Bale dan Zidane bisa dikelola dengan lebih baik. Namun mereka tidak mau membayar gaji pemain ketika dia bahkan tidak dipanggil ke dalam skuad dari 23 pemain.

Masa kontrak James Rodriguez bersama Madrid hanya menyisakan 1 tahun saja. Sang agen, Jorge Mendes menyatakan bahwa dirinya akan membawa kliennya untuk pindah ke klub asal Lisbon Portugal yakni Benfica. Jika hal itu terjadi, Madrid menyatakan tidak mau membayar gaji James selama 1 tahun kedepan.

Selain itu, tuntutan James jauh lebih tinggi daripada yang bisa Benfica mampu. Tetapi yang jelas adalah pemain asal Kolombia tahu dia tidak akan bekerja dengan Zidane selama 1 tahun lagi.

Luka Jovic

Pemain depan asal Serbia itu seharusnya bisa menggantikan Karim Benzema. Tetapi dia ternyata malah mengalami musim debut yang sulit di LaLiga Santander.

Meski begitu, Los Blancos percaya pada bakatnya, dia masih muda dan memiliki jejak karir di Eropa bersama Frankfurt. Sejumlah klub seperti AC Milan diberitakan tertarik padanya. Klub Jerman, Hertha Berlin pun menawarkan Jovic untuk kembali merumput di Bundesliga.

Niko Kovac yang dulu menjadi rekan Jovic di Frankfurt, kini menjabat sebagai pelatih baru Monaco. Dia dikabarkan juga ingin bersatu kembali dengannya.

Menjual pemain dengan banderol 60 juta euro mungkin akan sulit pada musim panas ini. Kemungkinan tim hanya bersedia untuk menawarkan skema pinjaman yang signifikan untuk jasanya di musim 2020/21.

Oscar Rodriguez

Oscar Rodriguez adalah salah satu pemain yang paling dicari Villarreal. Mereka bertaruh besar untuk mendapatkan pemain yang telah muncul dengan bakat luar biasa di LaLiga Santander musim 2019/20.

Madrid membanderolnya sebesar 20 juta euro. Namun Villarreal akan menghadapi persaingan dari AC Milan. Raksasa Italia itu dikabarkan telah merayu Ridriguez, sehingga membuatnya tidak yakin apakah akan menandatangani kesepakatan untuk Villarreal.

Dani Ceballos dan Jesus Vallejo

Awalnya, Madrid menganggap bahwa penandatanganan 2 pemain muda bertalenta asal Spanyol yang cerdas ini adalah hal yang luar biasa. Namun pada kenyataannya mereka malah tak bisa berkembang di Madrid.

Ceballos tahu tidak mungkin baginya untuk kembali bekerja dengan Zidane sebagai pelatihnya. Setelah menghabiskan 1 tahun dengan status pinjaman di Arsenal, dia akan sangat ingin tinggal lebih lama di sana.

Meski ada pengetatan keuangan di Stadion Emirates, tak membuat kesepakatan bernilai 30-35 juta euro kedua klub itu gagal. Arsenal tampaknya tertarik untuk mempermanennya setelah Mikel Arteta mulai menurunkan Ceballos dan bukannya Matteo Guendouzi.

Sementara, Vallejo telah kembali dari Frankfurt sebagai pemain pinjaman. Dan ternyata Granada tertarik akan jasanya di musim depan. Madrid mematok harga 15 juta euro untuk pemain asal Spanyol itu.

Mariano dan Brahim

Mariano dan Brahim adalah pemain yang hampir tidak pernah digunakan Zidane. Tidak mengejutkan jika pelatih asal Prancis itu mengatakan kepada mantan penyerang Lyon itu untuk menerima salah satu tawaran untuknya. Gelandang asal Spanyol itu bisa pergi dengan status pinjaman. Namun kedua pemain itu sekarang malah akan dijual dan Real Madrid menyambut tawaran untuk keduanya.

Sergio Reguilon

Jika Andriy Lunin kembali ke Real Madrid dan menjadi penjaga gawang kedua di belakang Thibaut Courtois, Sergio Reguilon kemungkinan besar akan dijual setelah Achraf Hakimi.

Dia tahu bahwa selama Marcelo ada di skuad Zidane, dia tidak akan bermain di tim reguler. Setelah melakoni masa peminjaman selama 1 tahun bersama Sevilla, kini dia merasa siap untuk menjadi starter.
Monchi akan senang bisa menandatangani kesepakatan dengan full-back asal Spanyol secara permanen, namun Real Madrid menuntut bayaran 20 juta euro.

Martin Odegaard dan Pemain Lain

Masa depan Martin Odegaard erat kaitannya dengan Luka Modric. AC Milan dikabarkan tertarik untuk mendatangkan Modrik dari Madrid ke San Siro. Jika ini terjadi, kemungkinan Odegaard akan dapat menyelesaikan tahun kedua masa pinjamannya dengan Real Sociedad pada 2020/21.

LainKubo akan tetap dipinjamkan untuk musim lain, meskipun rencana untuk 2020/21 adalah menempatkannya di klub yang mampu tampil di Liga Champions.

Seperti yang dirinci oleh MARCA, Bayer Leverkusen sangat tertarik dengan skema pinjaman untuk Reinier, karena mereka ingin mencari pemain pengganti untuk Kai Havertz.

Sementara Alvaro Odriozola yang dipinjamkan ke Bayern Munich akan kembali ke Estadio Santiago Bernabeu di musim panas ini. Dan akan menempati posisi yang telah ditinggalkan oleh Achraf Hakimi.

Zidane akan memasukkan Lucas Vazquez dan Nacho Fernandez ke dalam skuatnya jika mereka tidak pindah ke klub lain. Namun jika ada klub lain yang tertarik pada keduanya, Madrid akan melepasnya.

Dani Gomez dan Jorge de Frutos adalah pemain muda yang menarik, mantan pemain Real Betis dan yang terakhir di Celta Vigo ini dikabarkan punya nilai 10 juta euro.




This post was last modified on 26 Juli 2020 17:01

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Daihatsu Lanjutkan Produksi Rocky-Raize di Jepang

RiderTua.com - Sebelumnya Daihatsu diketahui melakukan manipulasi tes tabrak terhadap sejumlah mobilnya yang dijual di Jepang. Akibatnya beberapa model seperti…

24 April 2024

Citroen Menjual C3 Aircross Dengan Harga Terjangkau Karena Ini

RiderTua.com - Citroen telah meluncurkan mobil terbaru lainnya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Model SUV ini menjadi model ketiga dalam varian…

24 April 2024

Tesla Turunkan Harga Mobil Listriknya Lagi?

RiderTua.com - Tesla masih memimpin penjualan mobil listrik secara global pada kuartal pertama tahun ini. Seharusnya mereka sudah dapat mempertahankan…

24 April 2024

Honda Mobilio Baru Terjual 194 Unit di Q1 2024

RiderTua.com - Honda telah mencatatkan hasil penjualan yang cukup bagus sepanjang Maret lalu. Dengan lebih dari 10 ribu unit mobil…

24 April 2024

‘Rolling in the City’ dengan New Honda Stylo 160

RiderTua.com - Kemarin Selasa 23/04, MPM Honda Jatim mengadakan acara rolling city bersama skutik premium fashionable mereka yakni New Honda…

24 April 2024

Citroen Resmi Rilis C3 Aircross di Indonesia!

RiderTua.com - Citroen akhirnya meluncurkan mobil terbarunya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Mobil SUV ini menjadi varian baru lainnya dari…

24 April 2024