Categories: Otomotif

Toyota C-HR Facelift akan Tiba di ASEAN Tahun Depan !

RiderTua.com – Toyota sudah sering melakukan peluncuran produk terbarunya di pasar ASEAN, terlebih di Thailand. Sebelumnya, mereka mengenalkan mobil baru seperti Fortuner-Hilux hingga Corolla Cross. Kini Toyota mulai menargetkan peluncuran C-HR Facelift pada awal tahun 2021. Hanya saja modelnya hanya tersedia varian hybrid saja.

Baca juga: Toyota Corolla Apex Edition, Makin Sporty Dengan Body Kit Baru !

Toyota Menargetkan Peluncuran C-HR Facelift

ASEAN sepertinya yang akan menerima C-HR Facelift setelah Eropa, karena Benua Biru sudah mendapatkannya duluan pada akhir tahun 2019 lalu. Memang Eropa yang pertama kebagian karena C-HR cukup laris disana. Terlebih kalau mesinnya berjenis hybrid, tentu banyak orang yang lebih memilih mobil ramah lingkungan ketimbang bensin atau diesel.

Thailand akan menjadi negara ASEAN pertama yang mendapat C-HR. Peluncurannya dilakukan pada kuartal pertama tahun 2021 mendatang. Yang mengejutkan yaitu, Toyota takkan menawarkan mesin bensin 1.800 cc lagi, melainkan hybrid saja.

Indonesia Hanya Dapat Hybrid?

Soal itu mungkin tak menjadi masalah bagi Toyota, mengingat insentif kendaraan ramah lingkungan diberlakukan di Negeri Gajah Putih. Menjual C-HR Facelift Hybrid sepertinya akan membuat Toyota makin terbiasa menjual mobil hibrida. Ke depannya, mereka hanya akan memproduksi C-HR varian hybrid saja.

Ternyata keputusan ini akan mempengaruhi distribusi C-HR di Indonesia. Mengingat model bensinnya lebih laris dari hybrid, maka ditakutkan kalau versi facelift-nya didatangkan bisa tak laku. Tak seperti Thailand, insentif belum sepenuhnya disahkan sehingga harganya jauh lebih mahal dari mobil bensin, dan mungkin ini yang akan dikhawatirkan Toyota.

Mungkin lebih baik tak usah memikirkan sampai sejauh itu untuk sekarang. Karena sampai sekarang Toyota Astra Motor (TAM) belum ingin memberi penjelasan soal C-HR Facelift. Terlepas dari itu, penampilan baru C-HR kelihatannya sudah lebih cakep, kok.

This post was last modified on 25 Juli 2020 11:51

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Daihatsu Lanjutkan Produksi Rocky-Raize di Jepang

RiderTua.com - Sebelumnya Daihatsu diketahui melakukan manipulasi tes tabrak terhadap sejumlah mobilnya yang dijual di Jepang. Akibatnya beberapa model seperti…

24 April 2024

Citroen Menjual C3 Aircross Dengan Harga Terjangkau Karena Ini

RiderTua.com - Citroen telah meluncurkan mobil terbaru lainnya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Model SUV ini menjadi model ketiga dalam varian…

24 April 2024

Tesla Turunkan Harga Mobil Listriknya Lagi?

RiderTua.com - Tesla masih memimpin penjualan mobil listrik secara global pada kuartal pertama tahun ini. Seharusnya mereka sudah dapat mempertahankan…

24 April 2024

Honda Mobilio Baru Terjual 194 Unit di Q1 2024

RiderTua.com - Honda telah mencatatkan hasil penjualan yang cukup bagus sepanjang Maret lalu. Dengan lebih dari 10 ribu unit mobil…

24 April 2024

‘Rolling in the City’ dengan New Honda Stylo 160

RiderTua.com - Kemarin Selasa 23/04, MPM Honda Jatim mengadakan acara rolling city bersama skutik premium fashionable mereka yakni New Honda…

24 April 2024

Citroen Resmi Rilis C3 Aircross di Indonesia!

RiderTua.com - Citroen akhirnya meluncurkan mobil terbarunya di Indonesia, yaitu C3 Aircross. Mobil SUV ini menjadi varian baru lainnya dari…

24 April 2024