Categories: MotoGP

Hasil FP1 MotoGP Jerez 2020: Marquez-Vinales-Crutchlow

RiderTua.com – Setelah tertunda selama 4 bulan, mesin-mesin MotoGP menderu lagi untuk berkompetisi dengan balapan back-to-back. Sekaligus menandai dimulainya 13 putaran yang digelar hanya dalam waktu 18 minggu. Balapan perdana ini digelar tanpa penonton di Jerez, Spanyol. Berikut ini hasil FP1 MotoGP Jerez 2020.

Hasil FP1 MotoGP Jerez 2020

Dua pembalap Yamaha Maverick Vinales dan Fabio Quartararo menjadi yang tercepat dalam sesi tes MotoGP hari Rabu di trek yang sama. Juara bertahan tim Honda Marc Marquez masih menakutkan dengan kecepatan yang konsisten.

Sementara itu FIM menolak banding Quartararo: Penalti di FP1 selama 20 menit dikonfirmasi. Fabio dan tim Petronas mengakui kesalahan tersebut tetapi juga menekankan tidak adanya kesengajaan dan mengambil keuntungan. Pembalap Prancis melewatkan 20 menit FP1 kali ini yang digelar selama 45 menit..

Juara dunia bertahan, Marc Marquez dan Maverick Vinales, menjadi yang tercepat dalam tes hari Rabu, kembali memimpin di awal sesi.. Langsung gaspol.. Setelah 10 menit berikut urutannya : Jack Miller, Vinales, Marquez, Bagnaia, Joan Mir, Binder, Dovizioso, Oliveira, Rossi, Crutchlow, Pol Espargaro.

Quartararo Bergabung

Setelah melewatkan 20 menit, akhirnya Quartararo bergabung dengan pembalap lain di FP1. Urutan pembalap dengan 20 menit tersisa di MotoGP FP1: Miller, Vinales, Marquez, Rins, Dovizioso, Morbidelli, Pol Espargaro, Bagnaia, Nakagami, Mir, Zarco, Binder, Crutchlow, Oliveira, Quartararo, Rabat, Rossi, Smith, Aleix Espargaro, Petrucci, Lecuona, Alex Marquez ..

Rupanya perebutan posisi 3 besar terjadi di menit-menit terakhir. Bergantian saling mengisi posisi terdepan, menit-menit terakhir Marquez kembali berada di depan, di ikuti Crutchlow dan Dovizioso

Hasil FP1 MotoGP Jerez 2020

  1. Marc Marquez / Repsol Honda Team Honda / 1’37.350
  2. Maverick Vinales / Monster Energy Yamaha / 1’37.374 / 0.024 / 0.024
  3. Cal Crutchlow/ LCR Honda CASTROL Honda / 1’37.438 /0.088 / 0.064
  4. Andrea Dovizioso/ Ducati Team Ducati / 1’37.471 /0.121 / 0.033
  5. Joan Mir / Team SUZUKI ECSTAR Suzuki / 1’37.481/ 0.131 / 0.010
  6. Jack Miller / Pramac Racing Ducati / 1’37.487/ 0.137 / 0.006
  7. Alex Rins / Team SUZUKI ECSTAR Suzuki 291.8 1’37.569 0.219 / 0.082
  8. Pol Espargaro /Red Bull KTM Factory Racing / 1’37.712/ 0.362 / 0.143
  9. Iker Lecuona / Red Bull KTM Tech 3 KTM / 1’37.714/ 0.364 / 0.002
  10. Brad Binder / Red Bull KTM Factory Racing / 1’37.923 /0.573 / 0.209
  11. Johann Zarco / Hublot Reale Avintia Racing / 1’37.940/ 0.590 / 0.017
  12. Franco Morbidelli / Petronas Yamaha SRT / 1’37.982 /0.632 / 0.042
  13. Valentino Rossi / Monster Energy Yamaha / 1’38.118/ 0.768 / 0.136
  14. Takaaki NakagamiI/ LCR Honda IDEMITSU / 1’38.129/ 0.779 / 0.011
  15. Aleix Espargaro / Aprilia Racing Team Gresini / 1’38.209/ 0.859 / 0.080
  16. Alex Marquez / Repsol Honda Team Honda/ 1’38.212/ 0.862 / 0.003
  17. Fabio Quartararo / Petronas Yamaha SRT / 1’38.245/ 0.895 / 0.033
  18. Francesco Bagnaia / Pramac Racing Ducati / 1’38.316 0.966 / 0.071
  19. Tito Rabat/ Hublot Reale Avintia Racing / 1’38.337/ 0.987 / 0.021
  20. Miguel Oliveira/ Red Bull KTM Tech 3 KTM / 1’38.506/ 1.156 / 0.169
  21. Danilo Petrucci / Ducati Team Ducati / 1’38.507 /1.157 / 0.001
  22. Bradley Smith /Aprilia Racing Team Gresini /1’38.730/ 1.380 / 0.223

This post was last modified on 17 Juli 2020 16:26

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024

Citroen C3 Aircross akan Dikirim ke Konsumen Bulan Depan

RiderTua.com - Citroen kini menghadirkan varian baru lainnya dari C3 di Indonesia, yaitu Aircross. Layaknya C5 Aircross yang sebelumnya dirilis,…

25 April 2024

Marco Bezzecchi : Kami Belum Mencetak Satu Poin Pun di Sprint Race

RiderTua.com - Dari 3 sprint pertama musim 2024, duo rider VR46 Marco Bezzecchi dan Fabio di Giannantonio belum mencetak satu…

25 April 2024