Categories: MotoGP

Brad Binder dan Miguel Oliveira: Kami adalah ‘KTM Boys’

RiderTua.com – Binder dan Oliveira, keduanya lahir pada tahun 1995, bahkan benar-benar mengenal satu sama lain dengan sangat baik. “Kami adalah rekan satu tim untuk pertama kalinya pada tahun 2015 dan saya pikir kami selalu bekerja sama dengan baik,” kata Brad Binder. Pada 2017 dan 2018, dikelas Moto2 dan di Red Bull KTM Ajo, mereka membela tim KTM. Itulah kenapa Brad Binder dan Miguel Oliveira dikatakan mereka adalah ‘KTM Boys’.. Dalam beberapa tahun pertama Binder selalu selangkah di belakang Oliveira, tetapi akhirnya level mereka sama dan sering duel.

Brad Binder dan Miguel Oliveira: Kami adalah ‘KTM Boys’

Itulah sebabnya Binder menyambut baik ketika ada rencana menarik Oliveira ke tim resmi KTM. “Saya pikir itu hebat karena kami selalu saling memotivasi, yang bagus untuk proyek ini. Kami telah menjadi ‘KTM-Boys’ sejak awal dan sekarang kami berada di kelas MotoGP. Terlihat sangat keren…. Kami adalah bagian dari keluarga KTM dan saya dapat membayangkan kami berada di sana bersamanya”.

Binder, Oliverira, Moto2 race Australian MotoGP 2017

Brad Binder adalah pembalap pertama yang menjalani seluruh program pembalap muda KTM dari Red Bull Rookies Cup. Memulai kariri secara bertahap dari Moto3, Moto2 dan ke tim pabrikan MotoGP asal Austria itu. “Ini keren…Aku cukup beruntung bisa mengambil setiap batu loncatan. Pindah ke kelas berikutnya selalu merupakan waktu yang tepat bagi saya, tinggal di tim pabrikan dari Moto3 ke MotoGP sangat bagus. Saya berharap semoga bisa bertahun-tahun lagi bersama dengan KTM.

“Kami memenangkan balapan bersama di Moto3 dan Moto2 dan saya ingin melanjutkan hubungan ini di MotoGP dan mencoba untuk mendapatkan hasil yang pantas untuk KTM,” pungkas pria asal Afrika Selatan itu..

Di tinggal Pol Espargaro

Pada tahun 2020 ini, Binder berkompetisi di KTM Red Bull bersama Pol Espargaro yang lebih berpengalaman. Dimana Pol akan meninggalkan pabrikan Austria itu pada akhir musim, setelah empat tahun bersama… Apakah dengan 2 darah muda ini mereka akan membawa harum nama KTM di MotoGP?.. Tenang… Di belakang mereka ada Danilo Petrucci dan Dani Pedrosa ( 2 senior yang berhati lembut dan siap membimbing mereka).

This post was last modified on 5 Juli 2020 10:38

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024