Categories: Otomotif

SUV ‘Masa Depan’ Nissan Ariya Siap Meluncur Bulan Depan

RiderTua.com – Nama Ariya masih terus membekas di ingatan, meski hanya berupa mobil SUV konsep dari Nissan. Penampilannya begitu menarik dan futuristik, seakan seperti calon SUV yang sangat menjanjikan. Kabar baiknya, Nissan akan merilis Ariya mulai bulan depan. Tak hanya itu, mereka masih punya segudang mobil baru lainnya untuk dikenalkan.

Baca juga: Ada 12 Mobil Baru yang Disiapkan Nissan !

Nissan Merilis Ariya Bulan Depan

Mungkin ada yang masih ingat dengan pengumuman Nissan lewat videonya soal kedatangan mobil barunya. Terhitung ada 12 model yang mendapat penyegaran, dan satu diantaranya adalah model benar-benar baru bernama Ariya. Memang mobil ini sudah lama diprediksi akan segera masuk jalur produksi.

Apalagi dengan desain paten yang ditemukan terlihat sama persis dengan Ariya, sehingga kehadirannya sudah semakin dekat. Tapi entah apakah model produksinya masih sama dengan model konsepnya. Yang pasti, mobil ini akan menonjolkan konsep baru dari Nissan Intelligent Mobility.

Ariya dan IMk

Karena mobil listrik, Ariya tentu saja mengandalkan dua motor listrik (kebetulan berupa jenis motor yang sama dipakai oleh Leaf) di depan dan belakang mobil. Ini karena tentu saja Ariya berjenis SUV, maka Nissan mengandalkan penggerak AWD yang disebut sebagai e-Force. Teknologi ini diadopsi dari sistem ATTESA E-TS dari sportcar GT-R.

Lalu berapa tenaga yang dihasilkan? Bisa mencapai 304 ps dan torsi 680 Nm. Tentu ini tenaga yang terbilang cukup besar untuk sebuah mobil listrik seperti Ariya. Tapi memang karena SUV butuh tenaga dan torsi yang besar agar bisa menyeimbangkan dengan ukuran bodinya.

Ternyata Ariya tak sendiri, mobil MPV futuristik IMk juga akan dirilis tahun ini. Model tersebut bahkan disebut lebih canggih dari Ariya, karena bisa datang sendiri kepada pengemudinya hanya dengan ‘memanggilnya’ lewat aplikasi khusus.

This post was last modified on 10 Juni 2020 12:15

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Fabio Di Giannantonio : Senang Bisa Finis ke-6 Dalam Balapan Seperti Ini

RiderTua.com - Setelah melakoni latihan dengan sangat baik di hari Jumat, kedua rider dari tim Pertamina Enduro VR46 yakni Fabio Di…

17 April 2024

Para Pemudik Ramaikan Bale Santai Honda Jatim di Lebaran 2024

RiderTua.com - MPM Honda Jatim (PT. Mitra Pinasthika Mulia) selaku distributor motor Honda wilayah Jatim dan NTT, di masa mudik…

16 April 2024

Aleix Espargaro : Jika Tidak Ada Kontak di Lap Pertama Saya Bisa Finis di 5 Besar

RiderTua.com - Sementara rekan setimnya Maverick Vinales mendominasi GP Amerika, Aleix Espargaro finis ke-7 setelah terjadi kontak di awal balapan.…

16 April 2024

Toyota Dkk Tidak Naikkan Harga Small SUV Bulan Ini

RiderTua.com - Toyota memang memiliki berbagai macam model SUV yang dijualnya di Indonesia. Seperti small SUV Raize yang dijual bersama…

16 April 2024

Cara Enea Bastianini Menghemat Ban, Mulai ‘Ngepush’ Pada 8 Lap Terakhir

RiderTua.com - Setelah meraih dua kali podium berturut-turut, Enea Bastianini berhasil menempati peringkat 2 di klasemen. Rider pabrikan Ducati itu…

16 April 2024

Motor Adventure Baru MV Agusta LXP Enduro Veloce, Versi untuk Jalan Raya

RiderTua.com - Pabrikan asal Italia yakni MV Agusta kembali meluncurkan motor adventure baru dengan nama MV Agusta LXP Enduro Veloce…

16 April 2024