Categories: MotoGP

MotoGP Italia Kemungkinan Digelar dengan Penonton di Tribun!

RiderTua.com – Misano, Dorna dan pihak otoritas lokal sedang mengerjakan gelaran balapan ganda MotoGP di Sirkuit Misano (13 dan 20 September). Kabar baiknya adalah balapan rencananya akan digelar dengan penonton yang ‘minim’. Bahkan di ajang sepak bola, Liga Italia dengan percaya diri menggelar kejuaraan dengan kehadiran penonton di akhir kejuaraan. Rencana ini menyeruak karena di Italia, selain sepak bola, bioskop dan kafe akan dibuka kembali mulai 15 Juni dengan tempat terbatas dan mengikuti aturan jarak sosial. Kemungkinan dalam beberapa bulan mendatang situasinya bisa jadi semakin membaik. MotoGP Italia kemungkinan digelar dengan penonton di tribun!

MotoGP Italia Kemungkinan Digelar dengan Penonton di Tribun

Mengutip dari media Italia, La Gazzetta dello Sport: Di sirkuit Misano Marco Simoncelli, MotoGP akan digelar sebagai putaran atau seri ke-6 dan ke-7 musim 2020. Dihadiri oleh beberapa ribu penggemar di tribun akan menjadi prestasi besar. “Kemungkinan terjadinya ini jelas tidak ada di tangan kita, tergantung pada lampu hijau dari Pemerintah” kata Andrea Albani, direktur pelaksana sirkuit Misano.

Di saat ada kesempatan, pihak penyelenggara akan melakukan apa saja untuk mewujudkannya. Prioritasnya adalah menggelar dua balapan di Misano, bahkan jika tanpa penonton, kemungkinan yang menjadi semakin mungkin seiring berjalannya waktu.

Dalam beberapa hari mendatang Dorna akan merilis kalender MotoGP 2020. Di mana selain Misano, akan ada Jerez, Austria, Aragon dan Valencia, untuk menjadi tuan rumah ‘balapan ganda Kejuaraan Dunia tahun ini. San Marino rencana akan berlangsung pada tanggal 13 dan 20 September.

Mengenai jadwal yang berbenturan dengan balap mobil Formula-1, upaya telah dilakukan untuk menghindari tumpang tindih antara MotoGP-Formula-1. Tetapi tampaknya semua usaha itu akan sia-sia, mengingat bahwa mobil berencana untuk menggelar acara kedua di Monza, atau bahkan pindah ke Mugello. Jadi pada 13 September bisa saja ada F1 di Tuscany (Mugello) dan MotoGP di Romagna (Misano), seratus kilometer jauhnya!

Tahun ini Dorna tidak akan menuntut biaya dari Misano, seperti sirkuit lain, biaya itu untuk menjamin menjadi tuan rumah MotoGP. Hal ini akan membantu Misano sebagian penyelenggara yang tanpa ada hasil dari penjualan tiket Di mana akan memiliki masalah serius dalam memenuhi kebutuhan.

“Jika kita kemudian harus membuka gerbang ( ada penonton), kapasitasnya masih belum full. Saat ini idenya adalah hanya mempertimbangkan untuk bertahan saja. Kami memiliki 30 ribu kursi, kami harus memahami logika apa yang digunakan. Sedangkan untuk penonton di area terbuka saya melihatnya lebih rumit, jarak sosialnya akan lebih sulit untuk dikelola “.

This post was last modified on 2 Juni 2020 08:48

Tags: misanomotogp
ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Suzuki Pastikan Jimny 3-Door di Indonesia Aman Dari Recall

RiderTua.com - Suzuki sempat melakukan penarikan terhadap Jimny 3-door di Australia beberapa bulan lalu. Belum lagi dengan adanya recall dua…

19 April 2024

Tesla Tunda Pengiriman Cybertruck Akibat Pedal Gas Bermasalah

RiderTua.com - Tesla menjadi salah satu merek mobil listrik yang cukup dikenal di seluruh dunia. Meski demikian, mereka juga dikenal…

19 April 2024

Chery dan Jaguar-Land Rover Bakal Kembangkan Mobil Listrik?

RiderTua.com - Chery telah menghadirkan sejumlah mobil listriknya di pasar global, termasuk Omoda E5. Meski demikian, mereka terbuka bagi merek…

19 April 2024

Alex Rins Berharap Banyak Pada Tes yang Dilakukan Cal Crutchlow di Barcelona

RiderTua.com - Setelah gagal menggelar tes di Portimao karena cuaca buruk dan kemudian COTA menjadi akhir pekan yang menyedihkan bagi…

19 April 2024

Suzuki Telah Mengirim 400 Unit Jimny 5-Door ke Konsumen Indonesia

RiderTua.com - Suzuki masih berusaha untuk memenuhi tingginya permintaan Jimny 5-door di Indonesia. Walau dengan antisipasi sebelumnya, mereka mendapat penumpukan…

19 April 2024

Toyota Fortuner Kini Hadirkan Varian Hybrid!

RiderTua.com - Toyota Fortuner masih menjadi andalannya di segmen SUV ladder frame di Indonesia sampai sekarang. Hanya saja model ini…

19 April 2024