Rahasia Keiritan All New Honda BeAT 2020 Ini Harga OTR Jatim Maret 2020

RiderTua.com – All New Honda BeAT 2020 meluncur dengan membawa banyak perubahan. Termasuk klaim konsumsi bahan bakar yang lebih irit bahkan jika dibandingkan sama ‘sang adik’ Honda Genio. Dan berikut harga OTR untuk wilayah Jatim Maret 2020.

Baca juga : Honda BeAT 2020 Sudah Bersolek, Bagaimana Yamaha ?

Rahasia Keiritan All New Honda BeAT 2020 Ini Harga OTR Jatim Maret 2020

Honda BeAT mengendong mesin yang sama dengan Genio. Namun kenapa BeAT lebih irit 0,7 km/liter? Keiritan ini karena didukung adanya pengaturan khusus yang membuat BeAT lebih irit.

Executive Director of Asian Honda Motor Co., Ltd., Atsushi Ogata menjelaskan

“Untuk platform frame sama dengan Genio, kalau lay out engine juga sama dengan Genio. Untuk BeAT memiliki pengaturan khusus dan disesuaikan dengan kebutuhan konsumen dan mesin yang disematkan.”

Tak hanya itu, peraturan pada air cleaner dan fuel injection juga telah disesuaikan dengan kebutuhan konsumen di kelas entry level.

“Perbedaan besar nya ada di setting air cleaner, setting muffler dan juga fuel injeksion sistemnya juga berbeda. Untuk suspensi juga menggunakan settingan khusus untuk model Beat. Kami develope model ini dengan settingan khusus dan layout khusus agar konsumen Beat lebih menyukai model ini.”

Konsumsi BBM

Melalui tes internal dengan metode ECE R40, didapatkan hasil konsumsi bahan bakar mampu hingga 60,6 km/liter (fitur ISS on), sehingga mampu menempuh jarak 254,52 km dalam sekali pengisian bahan bakar.

Tipe dan Varian

All new Honda Beat hadir dalam dua tipe yakni CBS dan CBS-ISS dengan total sembilan varian warna. Untuk tipe CBS terdapat 4 pilihan warna yakni Dance White, Techno Blue White, Hard Rock Black, dan Funk Red Black.

Untuk tipe CBS-ISS hadir dengan 3 pilihan warna, yakni Garage Black, Electro Blue Black, dan Fusion Magenta Black.

All New Honda BeAT 2020 ini juga menawarkan tipe Deluxe series (CBS-ISS) dengan 2 pilihan warna lainnya yakni Deluxe Black dan Deluxe Silver yang dipadukan dengan 3D Emblem.

Sementara, All New Honda Beat Street hadir dengan tipe CBS dalam 3 pilihan warna yakni Street Black, Street Silver, dan Street Black Silver.

Harga OTR Jatim

This post was last modified on 12 Maret 2020 17:05

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024